KPUD Gaet Pemilih Pemula Lewat Musik

Date:

Banten Hits.com– Beragam cara untuk meningkatkan partisipasi pemilih, dilakukan KPUD Kota Tangerang sebagai penyelenggara Pemilu kepala daerah (Pemilukada) Kota Tangerang periode 2013-2018. Salah satunya yang kini sedang dilakukan adalah pagelaran Festival Band.

Dikatakan Ketua KPUD Kota Tangerang Syafril Elain, penyelenggaran Festival Band yang dilakukan oleh KPUD Kota Tangerang ini, adalah untuk menarik  suara di kalangan pemilih pemula atau kaum muda. Tujuannya, supaya pemilih pemula bisa berpartisipasi dalam Pemilukada wali kota dan wakil wali kota Tangerang 31 Agustus mendatang.

Menurut Syafril, kegiatan ini adalah salah satu cara untuk melakukan pendekatan bagi para calon pemilih pemula. Karena musik dan anak muda selalu identik.

“Dengan cara tersebut, kami bisa menyosialisasikan Pemilukada di tingkat pemilih pemula. Tujuannya, agar mereka dapat ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan pemilihan wali kota dan wakil wali kota Tangerang,” kata Syafril saat ditemui di Kantornya, Sabtu (18/5/2013).

Pembukaan pendaftaran Festival Band ini sendiri, sudah dilakukan sejak tanggal 09 Mei- 06 Juni 2013 mendatang. Tempat pendaftaran di Kantor KPUD Kota Tangerang, Jalan Nyimas Melati, No 16, Kota Tangerang.

Untuk penyelenggara kegiatan ini, KPUD Kota Tangerang menunjuk PT Cakrawala.

“PT Cakrawala sebagai pelaksana dalam acara Festival Band ini,” terang Syafril.

Selain menggelar Festival Band, menurut Syafril, pihaknya juga akan menggelar lomba marawis pada bulan puasa nanti.

“Kaum muda itu memiliki ketertarikan yang berbeda terhadap musik. Dua acara ini sama-sama untuk menarik kaum muda,” katanya.

Dikatakan Syafril lebih lanjut, seluruh biaya kegiatan ini bersumber dari anggaran KPUD Kota Tangerang. Seluruh penggunaan anggaran ini, kata Syafril, sudah bisa dipertanggungjawabkan.

“Dan ini (penggunaan anggaran) akan diperiksa BPK,” jelasnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Empat KPU di Banten Tetapkan DPS, Pemilih di Bawah Usia 17 Tahun Boleh Mencoblos Asal …

Lebak - Empat Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten dan...

KPU Banten Pastikan PSU Tak Hambat Pleno Rekapitulasi di Tingkat PPK

Serang - Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada 2018 di...

Buka Pendaftaran Balon Bupati Tangerang, KPU Beri Kebebasan Parpol Asal…

Tangerang - Mengawali tahun 2018, Komisi Pemilihan Umum (KPU)...

KPU Tandatangani MoU Kerjasama dengan RSUD Kabupaten Tangerang

Tangerang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang menandatangani...