Rakhmansyah, Plt. Sekda Kota Tangerang

Date:

Banten Hits.com – Semenjak ditinggalkan Harry Mulya Zein (HMZ) yang maju dan ditetapkan sebagai calon Walikota Tangerang dalam Pemilukada Kota Tangerang, posisi jabatan Sekda kini dijabat oleh seorang pelaksana tugas (Plt).

Adalah Mohammad Rakhmansyah yang secara sah ditunjuk dan menggantikan posisi HMZ sebagai Pelaksana Tugas (Plt) untuk menduduki kursi jabatan PNS tertinggi di tingkat Pemerintah Kota Tangerang tersebut.

Banten Hits.com – Semenjak ditinggalkan Harry Mulya Zein (HMZ) yang maju dan ditetapkan sebagai calon Walikota Tangerang dalam Pemilukada Kota Tangerang, posisi jabatan Sekda kini dijabat oleh seorang pelaksana tugas (Plt).

Adalah Mohammad Rakhmansyah yang secara sah ditunjuk dan menggantikan posisi HMZ sebagai Pelaksana Tugas (Plt) untuk menduduki kursi jabatan PNS tertinggi di tingkat Pemerintah Kota Tangerang tersebut.

Calon doktor dari Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung tersebut, sebelumnya tercatat sebagai Asisten Daerah (Asda) 3 di Pemkot Tangerang.

Surat penunjukan Rakhmansyah sebagai Plt Sekda Kota Tangerang sudah disetujui Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah melalui Surat Perintah (SP) Gubernur nomor 800/2374-BKD/2013 tertanggal 2 Agustus 2013 yang ditandatangani langsung Gubernur.

Rakhmansyah mengaku, dirinya ditunjuk menjabat sebagai sekda hingga terpilih sekda definitif.

“Pak wali (WH -red), memberikan kepercayaan kepada saya untuk memegang posisi Plt sekda,” ujar Rakhmansyah.

Sedangkan untuk sekda definitif, kata Rakhmansyah, walikota akan mengajukan tiga sampai lima nama ke gubernur. “Saya berusaha maksimal melaksanakan amanah ini dengan baik,” ungkapnya.

Menurut Rakhmansyah, Plt itu beda dengan Pelaksana Harian (Plh). Kalau Plt, menjadi pejabat sekda sementara karena menggantikan sekda yang lama karena berhalangan tetap. Sedangkan Plh itu menggantikan posisi sekda ketika sekda berhalangan tidak tetap.

“Kerja saya melaksanakan tugas pokok dan fungsi seorang sekda. Tapi gaji dan tunjangan saya tetap gaji dan tunjangan seorang Asda 3,” kata Rakhmansyah sambil tertawa.

Terpisah, Walikota Tangerang Wahidin Halim membenarkan jika Rakhmansyah ditunjuk sebagai Plt Sekda Kota Tangerang. Posisi sekda dinilai penting untuk mengisi kekosongan sekda sejak HMZ mengundurkan diri.

“Supaya proses layanan masyarakat tidak terganggu,” kata WH, usai apel pagi hari pertama PNS masuk kerja pasca-libur Lebaran. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...