Tiga Anggota Panwaslu Pandeglang Resmi Dilantik

Date:

Banten Hits – Tiga anggota panitia pengawas pemilu (Panwaslu) Kabupaten Pandeglang  resmi dilantik di Pendopo Gubernur Banten, Jalan Syeikh Nawawi Al Bantani, Kota Serang, Senin (11/5/2015).

Mereka yang dilantik yakni, Samsuri, Nana Subana, dan Fauzy Ilham. Ketiganya dilantik oleh Ketua Komisioner Bawaslu Banten Pramono U Thantowi.

Selain melantik tiga anggota Panwaslu Kabupaten Pandeglang, saat yang bersamaan dilantik juga tiga anggota Panwaslu Kota Tangsel.

Dalam sambutannya, Ketua Komisioner Bawaslu Banten Pramono U Thantowi berpesan supaya para anggota Panwaslu memiliki tekad yang kuat untuk melakukan pengawasan supaya pemilu berjalan dengan baik.

Menurut Pramono, permasalahan dalam pilkada Banten tidak terlalu berarti dibandingkan di provinsi lain.

“Di daerah lain anggaran saja sangat minim,  oleh karena itu saya rasa para anggota yang dilantik hari ini harus kembali memantapkan niat menjadi pengawas pemilu, pelanggaran pemilu bisa datang dari siapa saja, jika penyelenggara pemilunya bisa diperbaiki, setengah dari pelanggaran pemilu bisa dihindari,” ungkapnya. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Tak Cantumkan Jadwal Pencoblosan di Stiker Coklit, Komisioner KPU Pandeglang Dipanggil Bawaslu

Pandeglang - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pandeglang melakukan...

Waduh! Pilkada Pandeglang 2020 Terancam tanpa Pengawasan

Pandeglang - Pilkada Kabupaten Pandeglang 2020 yang tahapannya dimulai...

Panwaslu Pandeglang Waspadai Politik Uang dan Intimidasi Jelang Pencoblosan

Banten Hits - Detik-detik pelaksanaan Pilkada serentak 9 Desember...