Pemkot Tangerang Fasilitasi Warga Supaya Tertib Administrasi Kependudukan

Date:

Kota Tangerang – Administrasi Kependudukan sangatlah penting karena selalu bersentuhan dengan setiap aktivitas kehidupan masyarakat Kota Tangerang dan seluruh masyarakat Indonesia pada umumnya. Tanpa adanya administrasi kependudukan dan pencatatan sipil yang jelas, masyarakat akan mengalami kesulitan saat mengurus hal-hal yang berkaitan dengan pendidikan, imigrasi, perkawinan dan sebagainya.

Itulah salah satu uraian Wakil Walikota Tangerang, H. Sachrudin saat menghadiri Sosialisasi Desiminasi Pencatatan Sipil yang diselenggarakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) di Kecamatan Batu Ceper, pada Rabu (11/05/2016).

Menurutnya, sosialisasi ini merupakan salah satu upaya Pemkot Tangerang dalam rangka meningkatkan pelayanan dan percepatan program-program untuk memberikan pemahaman, pembelajaran dan pembinaan eksternal maupun internal. Secara internal, Pemkot Tangerang menginginkan adanya peningkatan kapasitas seluruh aparatur pemerintah dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sedangkan secara eksternal, Pemkot Tangerang menginginkan adanya peningkatan pemahaman masyarakat dalam rangka mendukung pembangunan Kota Tangerang.

“Melalui kesadaran yang tinggi untuk mengikuti sosialisasi dan mengimplementasikannya dalam kehidupan, diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan pelayanan dan hasil pembangunan dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Untuk itu, melalui Disdukcapil yang menghadirkan beberapa narasumber dari Pengadilan Agama dan Kantor Imigrasi Kota Tangerang, Pemkot Tangerang ingin memberikan pemahaman tentang tata cara mengurus administrasi kependudukan dan pencatatan sipil yang sesuai dengan prosedur aturan yang berlaku kepada para kader Posyandu yang hadir sebagai perwakilan dari masyarakat.

Pemkot Tangerang akan memfasilitasi segala kebutuhan dalam proses pengurusan tersebut sehingga masyarakat tidak mengalami kesulitan. Diantaranya melalui layanan keliling yang telah dilakukan oleh Disdukcapil.

Pemerintah ingin mengubah pola pikir masyarakat yang kurang peduli terhadap pencatatan sipil seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), akte kelahiran, akte nikah sebagai kebutuhan dasar mereka sebagai masyarakat. “Mau berobat, daftar sekolah, nikah, pakai itu semua. Jangan abaikan, kalau ada perubahan atau yang baru mau buat segerakan,” tegasnya dihadapan para Kader Posyandu.

Dirinya menambahkan, para kader Posyandu sebagai perwakilan Pemkot yang senantiasa berinteraksi dengan masyarakat tentunya juga perlu memahami karakter serta setiap perkembangan masyarakat yang dijumpainya. Dengan demikian, diharapkan mampu mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di masyarakat.

Sosialisasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan peran serta masyarakat terhadap program-program yang sedang dijalankan Pemkot Tangerang. Kepada seluruh kader Posyandu, H. Sachrudin berpesan untuk bisa menjadi agen informasi bagi masyarakat khususnya yang berkaitan dengan penyelenggaraan administrasi kependudukan yang ada di Kota Tangerang.

“Salah satu target program pemerintah dengan agenda pembangunan hingga Tahun 2018 yaitu peningkatan kepemilikan akte kelahiran. Jadi, bagi masyarakat yang belum memliki akte kelahiran anak usia 0-18 tahun untuk segera mengurusnya,” himbaunya.

Begitu juga dengan Program Tangerang Maghrib Mengaji, diharapkan kader Posyandu dapat mensosialisasikan dan mengajak masyarakat mendukung dan melaksanakan program tersebut, yaitu dengan membiasakan mengaji serta menanamkan nilai-nilai agama di lingkungan keluarga dan sekitarnya.

Dengan memberikan informasi tersebut, diharapkan kita turut menyebarkan nilai-nilai kebaikan sehingga dapat semakin memperkuat diri dan dijauhkan dari pergaulan dan perbuatan yang negatif. Terlebih dalam menyikapi berbagai kejadian yang ada di ditengah masyarakat saat ini. Seperti kekerasan, pembunuhan hingga pemerkosaan.

“Sikap, mental dan perilaku yang baik yang ada dalam moto akhlakul karimah harus dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari dan insya allah kita semua selalu mendapat perlindungan dan tuntunan dari Allah Subhanahuwata’ala untuk selalu menebarkan kebaikan dan memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat Kota Tangerang,” serunya.(Humas Pemkot Tangerang)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Arief-Sachrudin Ditetapkan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Terpilih

Tangerang - Memperoleh 609.428 suara di Pilkada 2018, pasangan...

Penetapan Pemenang Pilkada Tunggu Putusan MK

Tangerang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang belum...

Pilkada Kota Tangerang: Arief-Sachrudin 609.428 Suara, Kolom Kosong 102.386 Suara

Tangerang - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali...

KPU Kota Tangerang Gelar Pemungutan Suara Susulan di Dua Rumah Sakit

Tangerang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang melaksanakan...