Airin Berharap Banyak Pengalaman yang Digali Peserta Student Exchange

Date:

Tangsel – Puluhan siswa SD dan SMP Al Zahra Indonesia akan mengikuti program pertukaran pelajar (student exchange) internasional. Sebanyak 31 siswa SD akan berangkat ke Malaysia, sementara 15 siswa SMP ke Australia.

“Saya memberikan aplus kepada orang tua siswa karena sudah mengizinkan putra-putrinya mengikuti pertukaran pelajar,” kata Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany saat menghadiri pelepasan peserta student exchange, di Vila Dago Boulevard Blok G, Pamulang, Kamis (16/02/2017).

Program pertukaran pelajar dilakukan melalui berbagai tahapan seleksi.

Selain menjadi ajang mengenalkan Indonesia ke mancanegara. Airin mengharapkan, banyak ilmu dan wawasan yang bisa digali para pelajar selama berada di luar negeri.

“Pahami dan pelajari juga hal-hal positif selama di sana,” ucapnya.

Kepala Sekolah SD Al Zahra, Heru Suparman menuturkan, peserta tingkat SD akan berangkat pada Minggu (19/2) dan akan kembali ke Indonesia pada Sabtu (25/2).

“Untuk siswa SMP akan berangkat pada tanggal 22 Mei,” ujar Heru.

Pertukaran pelajat sudah berlangsung sejak sekolah ini diremsikan Menteri Pendidikan sebagai Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) pada tahun 2010 lalu.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...