Pemkot Tangerang Siap 24 Jam Layani Masyarakat

Date:

Tangerang – Infrastruktur yang memadai, kesehatan, pendidikan, transportasi, tempat tinggal yang layak, air bersih dan listrik merupakan sebagian dari kebutuhan dasar yang harus diperoleh masyarakat. Melalui berbagai program, kebijakan dan inovasi, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berupaya semaksimal mungkin agar seluruh kebutuhan dasar tersebut dapat terpenuhi serta memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat di berbagai bidang.

 

Sebut saja, Program Tangerang Cerdas, Tangerang Sehat, Tangerang Terang, Tangerang Berbenah, program Universal Health Coverage (UHC), yang menjamin biaya kesehatan dan masih banyak lagi program-program lainnya yang bertujuan mensejahterakan serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di kota yang tak hanya terkenal dengan kota seribu industri melainkan menawarkan sejuta jasa ini.

Selain memenuhi hak dasar masyarakat. Pelayanan umum yang prima, mudah dan cepat juga menjadi prioritas Pemkot Tangerang. Mulai dari pelayanan kesehatan, pengurusan izin usaha, hingga memudahkan masyarakat melakukan pembayaran PBB melalui aplikasi e-PBB yang bisa didapat di aplikasi Tangerang Live.

Tak cukup dengan memberikan pelayanan yang mudah dan cepat, Pemkot Tangerang juga berkomitmen melayani masyarakatnya selama 24 jam. Hal ini salah satunya dibuktikan pada bidang kesehatan. Hampir seluruh puskemas di Kota Tangerang sudah menyediakan layanan UGD 24 jam. Kehadiran UGD diharapkan, pelayanan kegawatdaruratan bisa terlayani di puskemsas. Belum lama ini, Pemkot Tangerang juga meluncurkan pelayanan publik terpadu yang bisa diakses masyarakat selama tujuh hari seminggu.

Masih di bidang kesehatan Pemkot Tangerang juga menyediakan layanan mobil antar jempu bagi pasien atau ambulans gratis yang bisa diakses lewat Tangerang Live atau Call Center 112.

“Pemerintah terus berupaya maksimal untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada seluruh warganya, mulai dari urusan yang kecil sampai urusan yang besar,” kata Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin, saat menghadiri peringatan Isra Mikraj dan Haul ke-4 KH. M. Toharim di Pondok Pesantren Darul Chosiyin, Kelurahan Parung Jaya, Kecamatan Karangtengah, Kamis (4/5/2017).

“Aparat boleh tidur tapi pelayanan kepada masyarakat harus tetap berjalan agar seluruh warga merasa aman dan nyaman hidup dan tinggal di Kota Tangerang,” sambungnya.

Agar setiap program berjalan sesuai dengan harapan yang diinginkan, Pemkot Tangerang juga mengharapkan peran aktif dari seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi dalam setiap program, baik yang sedang dan akan dijalankan. Partisipasi masyarakat ini dinilai sangat penting untuk menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap kotanya. Mewujudkan Kota Tangerang menjadi kota yang layak huni dan layak dikunjungi.

“Program-program Pemkot Tangerang harus dibantu dan didukung oleh masyarakat, karena semua program pemerintah akan berjalan sukses jika ada peran aktif dan partisipasi dari masyarakat. Bersama-sama membangun Kota Tangerang, kota yang kita cintai,” harapnya.(ADVERTORIAL)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related