Kembalikan Berkas ke Hanura, Iti Kembali Utus Pengurus PD

Date:

Lebak – Ketua DPC Partai Demokrat (PD) Kabupaten Lebak, Iti Octavia Jayabaya, batal menyerahkan langsung berkas pendaftaran calon bupati (cabup) Lebak 2018-2023 ke Partai Hanura, Selasa (4/7/2017).

 

Bakal cabup yang sudah mendapat dukungan dari sejumlah partai politik (parpol) ini lagi-lagi mengutus pengurus partai diantaranya, Mahpudin, Ucu Suherman, Madsoni, Ari Pramudya, Suherman, dan Ucuy Masyuri.

Padahal sebelumnya, pada Selasa (20/6) lalu, Ari Pramudya memastikan, berkas pendaftaran ke partai besutan Wiranto tersebut akan diserahkan langsung oleh Iti Jayabaya sebagai bentuk keseriusan putri Mulyadi Jayabaya (JB) untuk mendapat dukungan dari partai Hanura.

BACA JUGA: Iti Jayabaya Utus Pengurus Demokrat Ambil Formulir Cabup ke Hanura

Meski tak diserahkan langsung oleh Iti Jayabaya, Ari memastikan penyerahan berkas amerupakan keseriusan PD membuka keran komunikasi dengan Hanura menghadapi pilkada 2018.

“Ibu Iti sebagai ketua kami sangat serius membuka komunikasi dengan parpol manapun termasuk Hanura,” ujar Ari usai menyerahkan berkas pendaftaran.

Ketua Plt DPC Partai Hanura Lebak, Dana Hardiansyah, mengatakan, meski ada bakal cabup lain yang akan mendaftar, besar kemungkinan Hanura akan menyusul Golkar dan PPP yang memberikan dukungan kepada petahana.

“Suara kader sampai ke tingkat bawah sangat besar untuk Hj Iti,” imbuhnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pegiat Demokrasi Sebut Kotak Kosong Kemunduran, Iti Octavia Jayabaya Justru Bangga

Serang - Sejumlah pegiat demokrasi dan akademisi menyebut fenomena...

Iti-Ade Akan Tunjuk Tokoh Agama Jadi Jurkam

Lebak - Pasangan petahana yang menjadi calon tunggal di...

Vera Nurlaila Umumkan Pasangannya untuk Pilkada Kota Serang di Akhir Tahun

Serang - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Serang sudah...