Irna Minta Aparat Tingkatkan Kewaspadaan

Date:

Pandeglang – Bupati Pandeglang Irna Narulita berharap aparat keamanan meningkatkan kewaspadaan di beberapa titik yang menjadi pusat keramaian saat malam pergantian tahun.

Irna mengatakan, kewaspadaan perlu ditingkatkan untuk mencegah terjadinya aksi teror maupun tindak kejahatan lainnya yang bisa bisa menganggu kondusifitas dan merugikan masyarakat.

“Tingkatkan kewaspadaan untuk mencegah hal-hal yang bisa merugikan, terutama di pusat keramaian dan tempat ibadah,” kata Irna saat apel pasukan Operasi Lilin Kalimaya, di Alun-alun Pandeglang, Jumat (22/12/2017).

Irna berharap, titik-titik yang berpotensi rawan terjadinya kejahatan sudah dapat dipetakan petugas dan menentukan operasi tindakan sesuai perencanaan. Terkait dengan kemacetan di jalur-jalur menuju lokasi wisata, Irna berharap petugas mempunyai terobosan.

“Gunakan terobosan yang kreatif untuk mengurai kemacetan, maksimalkan peran satgas pangan, dan perkuat sinergitas kepolisian dengan instansi terkait,” pesan Irna.

Kapolres Pandeglang AKBP Indra Lutrianto Amstono mengimbau agar masyarakat bisa bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban.

“Aturan yang ada tolong diikuti, menghargai warga yang sedang melaksanakan ibadah. Kepada para wisatawan berhati-hati, jaga keselamatan diri sendiri dan keluarga,” ucap Indra.(Nda)

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...