Satpol PP Cilegon tak Persoalkan FPI Sweeping Tempat Hiburan Malam

Date:

Isu FPI Sweeping Tempat Hiburan Malam
Ilustrasi. Anggota FPI di Lebak. (Dok. Banten Hits)

Cilegon – Kepala Dinas Satpol PP Kota Cilegon, Juhadi M. Sukur tidak mempersoalkan jika Front Pembela Islam (FPI) berencana melakukan sweeping terhadap tempat-tempat hiburan malam.

Hal tersebut dikatakan Juhadi menanggapi adanya kabar yang menyebut bahwa akan ada aksi sweeping yang akan dilakukan FPI terhadap tempat-tempat hiburan malam yang masih beroperasi hingga dini hari di Cilegon.

“Ya silahkan, silahkan saja jika mau aksi (sweeping-red),” kata Juhadi, Kamis (25/1/2018).

BACA JUGA: Razia Prostitusi di Dekat Bandara Soetta, Petugas Amankan 5 Wanita Diduga PSK

Meski begitu, Juhadi memang tak terlalu setuju dengan rencana tersebut mengingat pemerintah daerah mempunyai aparatur yang berwenang menegakkan peraturan daerah (perda).

“Kalau tempat-tempat hiburan dituntaskan oleh orang-orang itu, lalu apa fungsinga negara kita yang harus berpegang pada hukum. Sweeping hak dia, tapi ingat ada aturan, kalau melanggar ya aturan harus ditegakkan,” terang Juhadi.

Terkait masih banyaknya tempat hiburan yang beroperasi melebihi waktu yang sudah diatur oleh pemerintah. Juhadi mengaku, pihaknya dibantu TNI dan Polri rutin melakukan razia.

“Kalau kedapatan ada yang masih buka melebihi batas waktu, ya kita minta ditutup dan pengunjung kita suruh pulang. Perda yang kita punya harus dipatuhi oleh seluruh masyarakat, khususnya pengelola tempat hiburan,” jelas Juhadi.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...

Angka Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Menurun, Pelanggaran ETLE Meningkat

Berita Jakarta - Angka kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024...

Lakalantas di Depan Ruko Barcelona Rawa Mekar Jaya Serpong, Dua Orang Luka

Berita Tangsel - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan...