Dispar Banten Fokus Penataan Empat Pilar Kepariwisataan

Date:

Dispar Banten
Penataan empat pilar kepariwisataan kini tengah menjadi fokus Dispar Banten. Hal itu disampaikan Kadispar Banten, Eneng Nurcahyati usai menghadiri dialog bersama Forum Gabung Pariwisata Indonesia. (Foto: Saepulloh/Banten Hits)

Serang – Penataan empat pilar kepariwisatan kini tengah fokus dilakukan Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Banten.

Kepala Dispar Banten, Eneng Nurcahyati menjelaskan, keempat pilar kepariwisataan tersebut meliputi pengembangan, penataan, promosi wisata dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Promosi wisata dilakukan dengan memperbanyak berbagai event, termasuk peningkatan ekonomi kreatif yang bertujuan meningkatkan daya saing destinasi wisata,” terang Eneng usai menghadiri dialog bersama Forum Gabung Pariwisata Indonesia Provinsi Banten, di aula pendopo gubernur, Kamis (15/2/2018).

Sementara itu, pada pengembangan SDM melalui pendekatan dengan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis).

“Yang bisa melakukan, mengamalkan Sapta Pesona, menjaga kebersihan, keamanan dan ketertiban,” ujarnya.

Lebih lanjut kata dia, penataan pada sektor infrastruktur juga menjadi fokus Pemprov Banten pada dua tahun ke depan.

“Seperti revitalisasi Banten Lama dan daerah-daerah lainnya,” ujarnya.

Forum Gabung Pariwisata Indonesia kata Eneng bertujuan mengembangkan dan mendorong industri kepariwisataan dengan pelaku dan pengusaha pariwisata sesuai dengan Undang-undang Nomor 10 tahun 2009 tentang Kepariwisataan.

“Perlunya dibentuk gabung pariwisata dalam rangka mendorong dan menumbuh kembangkan kepariwisataan,” tutup Eneng.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Bumi Tirtayasa, Tempat Healing Teranyar yang Bikin Segala Penat Ambyar..

Berita Serang - Namanya Bumi Tirtayasa. Memasuki kawasan ini...

Mau Liburan ke Wisata Pantai di Lebak? Balawista Bakal Jamin Keamanan dan Keselamatan Wisatawan

Berita Lebak- Kunjungan wisatawan ke destinasi wisata pantai di...

Sssttt….’Hidden Gem’ di Pelosok Lebak Dipamerkan di Cilograng Festival 10-26 November 2022

Lebak - Pemerintah Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak menggelar Cilograng...