169 ASN di Kabupaten Lebak Terjaring Operasi Kalimaya

Date:

ASN DI KABUPATEN LEBAK BERSAMA PULUHAN SEPEDA MOTOR TERJARING OPERASI KESELAMATAN KALIMAYA DI MAPOLSEK WARUNGGUNUNG 5 MARET 2018
Kesadaran tertib berlalu lintas ASN di Kabupaten Lebak masih rendah. Ini terbukti dari terjaringnya 169 ASN dalam Operasi Kalimaya.(FOTO Ilustrasi: Dok.Banten Hits)

Lebak – Kesadaran tertib berlalu lintas di kalangan aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten Lebak masih rendah. Padahal seyogianya mereka menjadi panutan bagi masyarakat.

Hasil Operasi Kalimaya Keselamatan yang dilakukan Satlantas Polres Lebak sepajang 5-15 Maret 2018 berhasil menjaring 169 ASN di wilayah yang dipimpin Iti Octavia Jayabaya ini.

“Ada ratusan ASN yang terjaring di beberapa titik saat digelar Operasi Kalimaya keselamatan berlalu lintas,” kata Kasatlantas Polres Lebak AKP Rahmat Sampurno di ruang kerjanya, Kamis (15/3/2018).

Rahmat menjelaskan, untuk seluruh pelanggar yang terjaring razia mencapai 2.231 pelanggar. Mereka semua dikenakan sanksi tilang dan 2.418 pelanggar lainnya dikenakan teguran.

“Dari ribuan pelanggar berlalulintas tersebut, didominasi oleh pelajar. Mereka kebanyakan tidak memiliki surat izin mengemudi dan tidak memakai helm,” tegasnya.

Mengingat banyaknya pelanggar didominasi oleh pelajar, Rahmat mengimbau kepada para orang tua mengingatkan anak-anaknya untuk tidak memakai kendaraan bermotor, guna menjaga keselamatannya dalam berlalulintas.

“Kalau untuk sosialisasi kita sudah lakukan maksimal. Unit Dikyasa setiap hari melakukan sosialisasi ke setiap sekolah yang berada di Kabupaten Lebak. Oleh sebab saya juga mengimbau kepada para orang tua agar memperhatikan anaknya, guna menjaga keselamatannya dalam berlalulintas, karena mereka belum cukup untuk berkendara menggunakan sepeda motor, sehingga bisa meminimalisir kecelakaan,” imbuhnya.

Rahmat menambahkan, Operasi Kalimaya keselamatan yang dimulai dari tanggal 5 Maret 2018 ini akan berakhir pada tanggal 25 Maret 2018. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...