Tiga Persoalan di Pelabuhan Merak Ini Perlu Dapat Perhatian Khusus saat Arus Mudik

Date:

Tinjau Arus Mudik Pelabuhan Merak
Kapolri bersama Panglima TNI dan jajaran serta sejumlah menteri tinjau bersama arus mudik di Pelabuhan Merak. (Foto: Iyus Lesmana/Banten Hits)

Cilegon – Kapolri Jenderal Tito Karnavian berharap, angkutan Lebaran di Pelabuhan Merak dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Hal tersebut dikatakan Tito saat meninjau Pelabuhan Merak, Senin (11/6/2018), bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Menhub Budi Karya Sumadi, Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Tito mengingatkan, terdapat tiga persoalan di Pelabuhan Merak yang perlu mendapat perhatian serius saat arus mudik.

“Penumpukan pada saat pengangkutan penumpang, antrean masuk menuju pelabuhan dan terjadinya penumpukan hingga sampai ke jalan tol. Tahun yang lalu sempat terjadi, tapi bisa dikelola dengan baik,” kata Tito.

Dari hasil pantauannya, Tito mengatakan, kondisi arus pemudik baik pejalan kaki maupun yang menggunakan kendaraan di Pelabuhan Merak masih relatif lancar.

“Tadi kita lihat di jalan tol lancar, yang menuju ke arah pelabuhan juga relatif lancar. Dari data ASDP, baik penumpang pejalan kaki, roda dua dan roda empat baru kisaran 30 persen, kalau untuk truk sudah di atas 60 persen,” ungkapnya.

Kapolri memastikan, Polri akan senantiasa mewaspadai setiap tindakan kriminalitas pada saat arus mudik, khususnya aksi teror.

“Yang paling penting mewaspadai adanya tindakan terorisme, karena di Banten jaringannya ada,” tegasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...

Pemindah-tanganan Aset Karantina Hewan Pemkab Tangerang yang Kini Diduga Dikuasai Pengembang Masih Misterius

Berita Tangerang - Proses pemindah-tanganan aset milik Pemkab Tangerang...