PDIP Banten: Wahidin Halim Tim Penasihat Kampanye Jokowi-Ma’ruf Amin

Date:

Wahidin Halim Salurkan Hak Pilih
Bersama istri, Wahidin Halim menyalurkan hak pilih di Pilgub Banten 2017. (Dok. Banten Hits)

Serang – Ketua DPD PDI Perjuangan (PDIP) Provinsi Banten sekaligus ketua tim kampanye Jokowi-Ma’aruf Amin wilayah Banten, Asep Rahmatullah menyebut, Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) menjadi tim penasihat kampanye pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin.

Padahal, WH sapaan mantan wali kota Tangerang tersebut merupakan kader Partai Demokrat, yang merupakan salah satu partai pengusung pasangan Prabowo-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019.

BACA JUGA: Koordinator Gerakan #2019GantiPresiden Banten: Survei Menangkan Jokowi-Ma’ruf Upaya Kaburkan Peta Suara Sesungguhnya

Asep mengatakan, kesediaan WH menjadi tim pemenangan disampaikan secara pribadi.

“Pak Wahidin secara pribadi sudah menyampaikan. Bukan dari partai, tapi pribadi beliau siap memberikan dukungan ke Pak Jokowi,” terang Asep kepada wartawan, Jumat (7/9/2018).

Asep menjelaskan, kriteria tim penasihat adalah memiliki modal sosial dan keagamaan. Selain Wahidin Halim, figur lain yang juga menjadi tim penasihat adalah Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy yang merupakan kader Golkar, pimpinan Al Khoriyah Ali Mujahid Kiai Muhtadi Dimyati, mantan bupati Lebak yang kini menjabat sebagai Kadin Banten Mulyadi Jayabaya dan Irsyad Djuwaili.

“Saat ini fokus kita bagaimana memenangkan dan menjaga perolehan hasil survei,” katanya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Real Count Pilpres 2024 KPU Sudah 50 Persen Lebih, Prabowo-Gibran Makin Kokoh

R Berita Pilpres - Pasangan calon presiden dan wakil presiden...

Update Real Count Pilpres 2024 KPU dan Quick Count 10 Lembaga Survei Per 15 Februari 2024

Berita Pilpres - Posisi pasangan calon presiden dan wakil...

Data Real Count KPU Hampir 40 Persen, Anies-Muhaimin Hanya Unggul di Aceh

Berita Pilpres - Data pada real count Komisi Pemilihan...