PSSI Banten Minta Pengamanan Final Sepakbola Porprov V Banten Diperketat

Date:

Tangerang — Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia atau PSSI Banten meminta peningkatan keamanan pada pelaksanaan final cabang olahraga sepakbola Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) V Banten yang akan digelar Jumat ini, 9 November 2018.

Seperti diketahui, partai final mempertemukan derbi all Tangerang dalam perebutan medali emas, juga derbi all Serang dalam perebutan medali perunggu.

Sekertaris Umum Pengprov PSSI Banten Suyono mengatakan, derbi all Tangerang dan derbi all Serang memiliki histori masing -masing yang patut mendapatkan perhatian khusus dari sisi keamanan, baik di dalam maupun di luar arena pertandingan.

“Pelaksana pertandingan harus secara maksimal berkordinasi dengan petugas keamanan, berkaitan dengan pengamanan jalannya pertandingan di laga derbi ini, baik derbi all Serang maupun derbi all Tangerang,” terangnya, Kamis, 8 November 2018.

“Ini laga penuh gengsi dari para peserta, karena sepakbola adalah olahraga rakyat yang selalu memiliki nilai tersendiri bagi para penggemarnya,” tegasnya.

Oleh karena itu, lanjut Suyono, pengamanan adalah faktor utama yang harus diperhatikan bagi pelaksana pertandingan, sehingga derbi ini bisa menjadi kebanggaan bersama.

“Harus ada penambahan kekuatan pasukan pengamanan, baik di dalam maupun pengamanan luar pertandingan, sehingga tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi,” ucapnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Gelandang dan Kiper Andalan Persib Kompak Sebut Laga Versus Persita Pertandingan Berat

Berita Persib - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok dan...

Hadapi Pendekar Cisadane, Maung Bandung Diprediksi tanpa Beckham dan Beltrame

Berita Persib - Pelatih Persib, Bojan Hodak dan Pelatih...

Persib Mesti Hati-hati, Pelatih Persita ‘Bocorkan’ Seluruh Pemainnya Punya Motivasi Tinggi

Berita Persita - Persib Bandung mesti hati-hati jelang laga...

Kabar Baik dari ‘Si Bayi Ajaib’ yang Bersiap Mengarungi 80 Besar Liga 3 Indonesia 2023/2024

Berita Tangerang - Tim Persikota Tangerang menunjukkan perkembangan yang...