HUT Tangsel ke-10 di Dua Kecamatan Ini Digelar Lebih Semarak

Date:

Sekcam Pondok Aren Hendra
Sekcam Pondok Aren Hendra saat di ruang kerjanya. (BantenHits.com/ Ade Indra Kusuma)

Tangsel – Kota Tangerang Selatan (Tangsel) akan merayakan HUT ke-10 pada 26 November 2018. HUT Tangsel ke-10 ini terasa lebih semarak di Kecamatan Setu dan Kecamatan Pondok Aren.

Berbagai rangkaian acara di Kecamatan Setu sudah siap dilaksanakan mulai 18-26 November 2018, seperti lomba lintas alam, bazar UKM, dan parade makanan khas Tangsel.

“Kita tengah persiapkan agar HUT Tangsel bisa meriah dan ramai,” ucap Sekretaris Kecamatan Setu Syaifuddin saat ditemui BantenHits.com di kantornya, Kamis, 15 November 2018.

Selain di Kecamatan Setu, acara serupa juga akan digelar di Kecamatan Pondok Aren. Di Kecamatan Pondok Aren, rangkaian acara untuk memeriahkan HUT Tangsel ke-10 sudah akan dimulai Jumat, 16 November 2018.

Menurut Sekretaris Kecamatan Pondok Aren, Hendra saat diubungi BantenHits.com lewat telepon selulernya mengatakan, event yang akan digelar di Pondok Aren di antaranya pparade lenong, budaya Betawi dan bazar masakan khas Tangsel.

Hendra mengatakan, acara memeriahkan HUT Tangsel ke-10 di Kecamatan Pondok Aren akan dihadiri banyak kalangan. Diharapkan seluruh warga Tangsel di seluruh kecamatan bisa ikut serta hadir meramaikan acara yang diselenggarakan oleh pihak kecamatan.

“Kita seru-seruan ramaikan HUT Tangsel,” tukasnya.

Melalui momen spesial ini, Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany beraharap Kota Tangsel bisa semkain maju dan menjadi yang terbaik.

“Semoga di tahun ini kota Tangsel akan semakin maju dan bisa jadi yang terbaik di Banten,” ucap Airin Rachmi Diany di Pemkot Tangsel.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...