Komunitas Iyoin Bantu Siswa Madrasah Daarul Mu’min AL-ayubi Rajeg

Date:

Komunitas Iyoin Bantu Siswa Madrasah Daarul Mu’min AL-ayubi Rajeg
Para pemuda peduli pendidikan yang tergabung dalam Lyoin dan Komunitas DUM memberikan pengajaran menyenangkan kepada siswa Madrasah Daarul Mu’min AL-ayubi, Rajeg. (BantenHits.com/ Hendra Wibisana)

Tangerang — Puluhan pemuda yang tergabung dalam Indonesian Youth Opportunities in International Networking atau Iyoin, bekerjasama dengan Komunitas Diberi untuk Memberi (Dum) memberikan bantuan perlengkapan sekolah kepada ratusan siswa Madrasah Daarul Mu’min AL-ayubi, Kampung Daon Sabrang, Desa Daon, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Minggu, 18 November 2018.

Para pemuda peduli pendidikan ini juga menyemangati para siswa dengan memberikan pengajaran yang menyenangkan. Meski bangunan sekolah sangat rusak dan fasilitas sekolah tidak mendukung, namun para siswa tetap semangat mengikuti bimbingan yang dilakukan oleh komunitas Iyoin.

“Sekolah ini dipilih karena kondisinya yang memprihatinkan,” kata Direktur of Iyoin LC Tangerang Nungkyi Syintia.

Komunitas Iyoin Bantu Siswa Madrasah Daarul Mu’min AL-ayubi Rajeg
Komunitas Lyoin bersama Komunitas DUM memberikan bantuan perlengkapan belajar kepada siswa Madrasah Daarul Mu’min AL-ayubi Rajeg. (BantenHits.com/ Hendra Wibisana)

Dengan kondisi sekolah yang sangat memperhatinkan ini, lanjut Nungkyi, ia bersama komunitas lainya bekerjasama untuk memberikan semangat dengan cara mengajar kepada para siswa.

“Kita juga memberikan bantuan peralatan sekolah dan renovasi sekolah, supaya para siswa lebih bersemangat dan percaya diri untuk belajar seperti siswa lainya,” terangnya.

Kepala Sekolah Madrasah Daarul Mu’min Rizal Albantani mengaku sangat senang dengan adanya bantuan yang diberikan oleh komunitas Iyoin kepada para siswa.

“Saya sangat senang ada komunitas yang masih peduli dengan sekolah. Mudah-mudahan bantuan yang diberikan oleh para komunitas bisa menyemangati para siswa. Dengan adanya komunitas ini para siswa lebih percaya diri dan bersemangat belajar di sekolah,” ucap Rizal.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...