Penyelenggara Pilkada Kota Tersandera Biaya

Date:

Tangerang, Banten Hits.com – Tahapan Pemilu kepala daerah (Pikada ) Kota Tangerang sudah dimulai. Nama pasangan calon bahkan sudah banyak bermunculan. Namun, lagi-lagi masalah anggaran selalu saja menjadi kendala bagi penyelenggara Pemilukada di Kota Tangerang.

Bila sebelumnya KPUD Kota Tangerang terbelit masalah administrasi dalam hal pencairan anggaran, kini giliran Panwaslu Kota Tangerang harus menggunakan kocek pribadi karena belum cairnya anggaran dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

Tangerang, Banten Hits.com – Tahapan Pemilu kepala daerah (Pikada ) Kota Tangerang sudah dimulai. Nama pasangan calon bahkan sudah banyak bermunculan. Namun, lagi-lagi masalah anggaran selalu saja menjadi kendala bagi penyelenggara Pemilukada di Kota Tangerang.

Bila sebelumnya KPUD Kota Tangerang terbelit masalah administrasi dalam hal pencairan anggaran, kini giliran Panwaslu Kota Tangerang harus menggunakan kocek pribadi karena belum cairnya anggaran dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

“Hingga saat ini anggaran belum cair untuk Panwaslu. Anggota masih menggunakan anggaran pribadi untuk beberapa tahapan yang dilalui lebih dari satu bulan ini,” kata Agus Muslih, Anggota Divisi Pengawasan, Panwaslu Kota Tangerang saat dihubungi Banten Hits.com, Rabu (20/03/2013).

Beberapa tahapan yang sudah dilalui, dijelaskan Agus melalui sambungan telepon, di antaranya adalah perekrutan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam). Mulai dari proses perekrutan, tes, hingga pelantikan.
 
Sebenarnya menurut Agus, saat ini Panwaslu melalui Panwascam sudah harus mempersiapkan perekrutan Panitia Pengawas Lapangan (PPL) di 104 kelurahan yang ada di Kota Tangerang. “ Ya lagi-lagi, kami masih terbentur anggaran, karena untuk perekrutan akan membutuhkan anggaran, karena perekrutan ini dilakukan oleh Panwascam sepenuhnya,” tuturnya.

Saat ditanya berapa anggaran yang harusnya digelontorkan Pemkot Tangerang untuk Pilkada Kota Tangerang tahun 2013 ini, Agus mengatakan jumlahnya mencapai 4 Miliar untuk dua tahapan. “ ya harapannya anggaran segera cair agar semua tahapan bias segera dijalankan,” pungkasnya. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ciptakan Pilkada Sehat, Bawaslu Kab. Serang Ajak Peserta Pemilihan Terapkan Protokol Kesehatan

Serang - Demi mewujudkan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...

PTUN Kuatkan Putusan KPU Lebak Tolak Berkas Pasangan Cecep-Didin

Lebak- Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Banten menolak seluruh...

Ratusan Personel Siap Amankan Pilkada Lebak

Lebak - Wakapolres Lebak, Kompol Fredya Triharbakti mengatakan pihaknya...