Atletis, Cantik dan Foto Genic dalam Kontes Serama Nasional

Date:

Banten Hits.com – Modern Serama Indonesia (MSI) menggelar kontes cantik ayam serama di pelataran parkir Sabar Subur Jatiuwung, Kota Tangerang, Minggu (31/03/2013). Ratusan ayam dari seluruh Indonesia pun turut hadir mengikuti kontes.

Para penghobi serama di Jakarta, Bandung, Banyumas, Purwokerto, hingga ke Palembang, hadir dalam kontes tersebut.

Banten Hits.com – Modern Serama Indonesia (MSI) menggelar kontes cantik ayam serama di pelataran parkir Sabar Subur Jatiuwung, Kota Tangerang, Minggu (31/03/2013). Ratusan ayam dari seluruh Indonesia pun turut hadir mengikuti kontes.

Para penghobi serama di Jakarta, Bandung, Banyumas, Purwokerto, hingga ke Palembang, hadir dalam kontes tersebut.

Purtopo, Ketua MSI mengatakan, sedikitnya ada 500 ayam serama yang mengikuti kontes. “Mulai dari jantan, betina, anakannya pun diikut sertakan,” tutur Purtopo.

Tak tanggung, juri yang memimpin pertandingan pun didatangkan langsung dari Kediri dan para senior pecinta ayam dari negeri Jiran itu.

Sedikitnya ada 6 juri dalam penilaian. Yang dinilai pun, tutur Purtopo, kecantikan dan sikap si ayam.

“Ayam serama ini kan memiliki tubuh yang atletis, dada yang busung, keindahan bulu, serta sikapnya yang foto genic, ini yang nantinya akan dinilai oleh juri,” ucapnya.

Nantinya bila ayam serama yang memenangkan kontes, tak menutup kemungkinan nilai jualnya akan meninggi. “Malah ada yang sampai terjual Rp 130 juta,” kata Purtopo.

Sementara itu, dikatakan Widi (35), salah seorang peserta dari Bandung, dia menjagokan serama betinanya dalam kontes kali ini. “Ya saya andalkan si cantik ini, dia sudah pernah menang di kontes internasional di Jakarta beberapa bulan lalu,”ujar Widi sembari terus mengelus bulu lembut seramanya.

Selain digelarnya kontes, para penghobi yang mayoritas berdatangan dari seluruh pulau Jawa itu, menjajakan juga ayam serama koleksi mereka. Mulai dari anakan dengan harga Rp 500 ribu per ekor, hingga Rp 4 juta untuk pejantan unggul. (Rie).

 

 

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mau Cantik tapi Tetap Syar’i? Mulailah Koleksi Karya-karya Dwi Hapsari Ini!

Berita Tangerang - Bisa terlihat cantik dan syar'i merupakan...

15 Kedai Lokal Siap Unjuk Gigi di Festival Kopi Kabupaten Lebak 14-18 Desember 2022

Berita Lebak - Lebak Ekonomi Kreatif (Leekraf) menggelar festival...

Pakai Trail Kuning, Ini Aksi Eksentrik Sachrudin ‘Nyoride’ bareng Penghobi Motor di Kota Tangerang

Tangerang - Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin berkesempatan turun...

Restoran Dinasty Berganti Nama Star Kitchen Celcius; Tak Ada Alkohol, yang Ada Makan Sepuasnya!

Cilegon - Restoran Dynasty yang berlokasi di Jalan Sultan...