Operasi Kependudukan Digelar di Ciputat

Date:

Banten Hits.com– Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang Selatan  dan Kecamatan Ciputat menggelar operasi kependudukan di dua Kelurahan, yakni Kelurahan Ciputat, dan Sawah, Rabu (08/05/2013).

Operasi kependudukan ini digelar untuk mengantisipasi berkembangnya jaringan teroris dan mempersempit tindak kejahatan di wilayah hukum Ciputat.

Camat Ciputat Deden Juardi, mengatakan, operasi kependudukan ini digelar di Kelurahan Ciputat di RT 3/1 dan di Kampung Sawah di RT 04/1, 01/01, dan 02/1. Operasi ini melibatkan Polsek Ciputat, Satpol PP dan Koramil Ciputat.

Banten Hits.com– Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang Selatan  dan Kecamatan Ciputat menggelar operasi kependudukan di dua Kelurahan, yakni Kelurahan Ciputat, dan Sawah, Rabu (08/05/2013).

Operasi kependudukan ini digelar untuk mengantisipasi berkembangnya jaringan teroris dan mempersempit tindak kejahatan di wilayah hukum Ciputat.

Camat Ciputat Deden Juardi, mengatakan, operasi kependudukan ini digelar di Kelurahan Ciputat di RT 3/1 dan di Kampung Sawah di RT 04/1, 01/01, dan 02/1. Operasi ini melibatkan Polsek Ciputat, Satpol PP dan Koramil Ciputat.

“Ini merupakan langkah antisipasi kamtibmas. Apalagi, belakangan ini sedang ramai dibicarakan maraknya tindak terorisme,”kata Camat Ciputat Deden Juardi.

Deden menjelaskan, dalam operasi ini pendataan akan dilakukan secara bertahap. Pada operasi kali ini baru 50 orang.

“Ada dua orang yang memiliki KTP ganda, yakni Jawa, dan kita meminta untuk mematikan satu KTP ganda yang dimilikinya,”katanya.

Sementara itu, Kepala Disdukcapil Kota Tangsel Toto Sudarto mengatakan, pihaknya akan terus mendata para pendatang yang belum memiliki E-KTP, serta mengimbau agar warga segera melakukan perekaman E-KTP di kantor kecamatan masing-masing.

“Kami imbau untuk warga Tangsel yang belum memiliki E-KTP, segera datang dan merekam E-KTP ke kantor kecamatan masing-masing,” kata Toto Sudarto.

Sementara itu, Kapolsek Ciputat Kompol Alip mengatakan, kegiatan ini merupakan antisipasi kejadian yang marak terjadi di wilayah Kota Tangsel ini.

“Kami akan terus melakukan operasi kependudukan di wilayah hukum Ciputat ini,” ungkapnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...