11 Paket Perbaikan Jalan Dilelang

Date:

Banten Hits.com– Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Tangerang, melelang 11 paket perbaikan jalan senilai Rp 6,9 milyar. Dari 11 paket tersebut, perbaikan Jalan Mas Masyur dan Jalan Ahmad Dahlan di Kecamatan Cipondoh yang kondisinya sudah rusak berat, tidak termasuk di dalam daftar paket.

Dikatakan Kepala bagian Bina Marga Dinas PU Kota Tangerang Heri Trunajaya, kesebelas paket tersebut sudah masuk ke LPSE atau Layanan Pengadaan Secara Elektronik.

Banten Hits.com– Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Tangerang, melelang 11 paket perbaikan jalan senilai Rp 6,9 milyar. Dari 11 paket tersebut, perbaikan Jalan Mas Masyur dan Jalan Ahmad Dahlan di Kecamatan Cipondoh yang kondisinya sudah rusak berat, tidak termasuk di dalam daftar paket.

Dikatakan Kepala bagian Bina Marga Dinas PU Kota Tangerang Heri Trunajaya, kesebelas paket tersebut sudah masuk ke LPSE atau Layanan Pengadaan Secara Elektronik.

“Semuanya sudah masuk ke LPSE, untuk kemudian diproses lelang atau tender pelaksanaannya,” ujar Heri.

Kesebelas paket tersebut adalah perbaikan Jalan Nyimas Melati Kelurahan Sukarasa Kecamatan Tangerang dengan nilai Rp 448.010.000, kemudian perbaikan Jalan WIru Indah RW 01,02,05 dan Kali Angke RT 04/03, Kelurahan Parung Serab Kecamatan Ciledug dengan total anggaran Rp 570.000.000.

Paket ketiga ada peningkatan Jalan di RT 03/06 Keluraan Sudimara Selatan Kecamatan Ciledug dengan anggaran Rp 446.494.000. Paket ke empat yaitu peningkatan jalan di RT 01 atau jalan menuju ke musala di RT 04/03, Kelurahan Tajur, Kecamatan Ciledug dengan total anggaran Rp 264.000.000.

“Paket kelima pembangunan jalan atau trotoar Jalan Surya Dharma Kecamatan neglasari dengan total anggaran Rp 999.804.000. Kemudian pada paket keenam ada pembangunan median jalan Thamrin di Kecamatan Tangerang, dengan anggaran Rp 1,5 miliar,” jelas Heri.

Sedangkan untuk paket pelebaran jalan terfokus pada dua tempat di Kecamatan Benda. Antara lain di Jalan Husein Sastranegara dengan anggaran Rp 1.998.238.000, dan di Basecamp Perhubungan Udara, dengan anggaran Rp 2.356.080.000.

Penataan dan pembangunan trotoar di batas kota pun diperhatikan oleh Bina Marga Dinas PU Kota Tangerang, yaitu pada pembangunan batas Kota Tangerang dengan Jakarta dengan total anggaran Rp 499.997.000.

Penataan simpang jalan Benteng Betawi dan Jalan Sudirman pun menjadi perhatian Dinas PU, dengan menelan anggaran dana Rp 1,5 miliar.

“Kami juga melakukan penggantian lantai jembatan satria dengan beton. Lebar jembatan 9 meter dengan panjang 120 meter, kami perkirakan menelan anggaran Rp 6,3 miliar,” ujar Heri.

Kesebelas paket tersebut, jelas Heri, sudah diserahkan ke LPSE Kota Tangerang, agar dilakukan lelang atau tender terlebih dahulu, sebelum pengerjaan dilakukan.

Namun, dari 11 paket yang diserahkan ke LPSE, rencana perbaikan jalan Ahmad Dahlan dan Mas Masyur, tidak masuk dalam daftar. Dikatakan Heri, perbaikan kedua jalan yang menghubungkan Kota Tangerang dengan Jakarta Barat itu, sudah dianggarkan dan direncanakan lebih dulu, dibandingkan kesebelas paket ini.

“Sudah lebih dulu kami anggarkan, jauh sebelum paket ini kami rencanakan,” ujar Heri.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...