Ditinggal ke Dapur, Anugerah Tewas Tercebur

Date:

Banten Hits.com – Gara-gara lalai menjaga buah hati, Icih (40), warga Kelurahan Poris Jaya, RT. 01/02, Kecamatan Batu Ceper, Kota Tangerang, Banten harus kehilangan nyawa anak asuh kesayangannya.

Anugerah, bocah laki-laki yang baru berusia 2 tahun tewas secara mengenaskan karena tenggelam di sebuah kali yang tak jauh dari tempat tinggalnya, Jumat (31/05).

Ucok-begitu Anugerah biasa dipanggil-ditemukan sudah menjadi mayat oleh Tim Sar Pemadam Kebakaran Kota Tangerang yang melakukan pencarian selama lebih dari tiga jam.

Banten Hits.com – Gara-gara lalai menjaga buah hati, Icih (40), warga Kelurahan Poris Jaya, RT. 01/02, Kecamatan Batu Ceper, Kota Tangerang, Banten harus kehilangan nyawa anak asuh kesayangannya.

Anugerah, bocah laki-laki yang baru berusia 2 tahun tewas secara mengenaskan karena tenggelam di sebuah kali yang tak jauh dari tempat tinggalnya, Jumat (31/05).

Ucok-begitu Anugerah biasa dipanggil-ditemukan sudah menjadi mayat oleh Tim Sar Pemadam Kebakaran Kota Tangerang yang melakukan pencarian selama lebih dari tiga jam.

Jenazah Ucok ditemukan 800 meter dari awal korban tercebur di Kali Baru, Batu Ceper, Kota Tangerang.

“Persisnya korban ditemukan di dekat pabrik Bir Bintang dan sudah dalam kondisi tidak bernyawa,” kata Dani Indrawan, Kepala Tim Sar Damkar Kota Tangerang, di lokasi penemuan.

Selanjutnya jenazah korban dievakuasi ke RSUD Kabupaten Tangerang untuk dilakukan visum.

Sementara itu, sejumlah keluarga dan tetangga yang menyaksikan proses pencarian sejak awal langsung histeris, saat jenazah korban ditemukan dan dievakuasi.

Icih, sang ibu asuh korban juga tampak sangat terpukul atas musibah yang dialaminya ini.

Icih menceritakan, sebelumnya korban tengah disuapi makan oleh dirinya. Lantas ditinggal sebentar ke dapur untuk mengambil air minum. Namun ternyata, Anugerah sudah tidak ada di tempatnya.

“Saya sempat mencari Anugerah ke mana-mana. Tapi warga yang melihat bilang Anugerag terpeleset lalu tengelam ke kali,” kata Icih saat ditemui di rumah duka, Jumat (31/05).

Menurut Icih, Anugerah merupakan anak asuhnya yang dirawatnya sejak masih bayi. Ia dititipkan untuk merawatnya hingga berusia 2 tahun.  Sedangkan orang tua korban sendiri tinggal di Medan, Sumatera Utara.

“Tiap bulan saya di beri upah 500 ribu untuk mengurusi Anugerah,” jelasnya. (Hendra)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...

Angka Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Menurun, Pelanggaran ETLE Meningkat

Berita Jakarta - Angka kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024...