Bulan Puasa, Stok Darah di Tangsel Menipis

Date:

Banten Hits.com – Ketersediaan kantong darah di Kota Tangerang Selatan berkurang drastis selama bulan puasa ini.  Jika pada hari biasa ada 10 sampai 20 orang yang mendonorkan darah, selama dua hari di bulan Ramadan ini hanya baru empat orang saja yang mendonorkan darahnya.

“Dalam kondisi bulan puasa begini memang sulit, sebab orang yang mendonorkan darahnya mayoritas adalah muslim yang tengah menjalankan ibadah puasa. Makanya ada ketimpangan antara suplay darah dengan kebutuhannya,” ujar Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kota Tangsel dr. Muhammad Alwan, Kamis (11/07).

Banten Hits.com – Ketersediaan kantong darah di Kota Tangerang Selatan berkurang drastis selama bulan puasa ini.  Jika pada hari biasa ada 10 sampai 20 orang yang mendonorkan darah, selama dua hari di bulan Ramadan ini hanya baru empat orang saja yang mendonorkan darahnya.

“Dalam kondisi bulan puasa begini memang sulit, sebab orang yang mendonorkan darahnya mayoritas adalah muslim yang tengah menjalankan ibadah puasa. Makanya ada ketimpangan antara suplay darah dengan kebutuhannya,” ujar Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kota Tangsel dr. Muhammad Alwan, Kamis (11/07).

Alwan menjelaskan, biasanya ada 10 sampai 20 orang yang mendonorkan darah dalam setiap harinya. Namun di awal Ramadan yang sudah menginjak hari kedua, pihaknya mengaku baru mendapatkan empat pendonor saja.

Padahal menurutnya UTD PMI Kota Tangsel, seharusnya menyediakan empat sampai lima ratus kantong darah. Namun kini terancam berkurang hingga setengahnya, karena bulan puasa.

“Ketersediaan darah di suatu kota atau daerah dikembalikan lagi dan menjadi kewajiban masyarakat yang menempati daerah tersebut. Bukan lantas meminta kepada daerah lain,” tuturnya.

Untuk tetap menjaga ketersediaan darah, Alwan mengaku kini pihaknya menerapkan sistem jemput bola pada setiap akhir pekan atau setiap malam kepada masyarakat yang akan mendonorkan darahnya.

Caranya bila malam tiba, mulai dari sore hari UTD mobile dengan menggunakan bis keliling mendatangi beberapa masjid dan pusat perbelanjaan.

Cara ini seperti dilakukan UTD PMI Kota Tangsel pada Rabu (10/07)  yang mendatangi pusat perbelanjaan  ITC Serpong dengan menggunakan UTD Mobile untuk menjemput pendonor.

“Ya selama dua hari kami akan lakukan aksi donor darah di sana. Selain itu, pada Minggu paginya akan ke Pure di Pondok Cabe untuk melakukan Donor Darah umat Hindu disana,” ujar dr Alwan.

Selama Ramadan ini pula, petugasnya akan menyasar tiap gereja dan rumah ibadah non muslim, menghampiri setiap orang yang ingin mendonorkan darahnya.

Cara seperti ini, diharapkan bisa memenuhi ketersediaan stok darah hingga selepas bulan Ramadan.

“Kami yakin bisa terjaga, sebab darah juga tidak bisa distok, karena dalam kurun waktu 28 hari pasti darah sudah rusak dan tidak bisa digunakan lagi,” jelasya. (Rie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...