Mudik Gratis PT Nusantara Infrastruktur

Date:

Banten Hits.com– Sebanyak 580 pemudik mengikuti mudik gratis yang diselenggarakan PT Nusantara Infrastruktur, Senin (5/8/2013). Para pemudik tersebut berkumpul dan diberangkatkan dari lapangan parkir Ocean Park, BSD, Kota Tangerang Selatan.

Para pemudik ini diberangkatkan ke kota 10 kota tujuan di antaranya, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Solo, Purwokerto, dan Bandar Lampung.

CEO PT Nusantara Infrastruktur Ramdani Basri menjelaskan, mudik gratis ini merupakan komitmen mewujudkan kepedulian dan kontribusi sosial melalui program Nusantara Care Mudik bareng yang rutin dilakukan sejak 2010.

Banten Hits.com– Sebanyak 580 pemudik mengikuti mudik gratis yang diselenggarakan PT Nusantara Infrastruktur, Senin (5/8/2013). Para pemudik tersebut berkumpul dan diberangkatkan dari lapangan parkir Ocean Park, BSD, Kota Tangerang Selatan.

Para pemudik ini diberangkatkan ke kota 10 kota tujuan di antaranya, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Solo, Purwokerto, dan Bandar Lampung.

CEO PT Nusantara Infrastruktur Ramdani Basri menjelaskan, mudik gratis ini merupakan komitmen mewujudkan kepedulian dan kontribusi sosial melalui program Nusantara Care Mudik bareng yang rutin dilakukan sejak 2010.

“Tahun ini Kami menyediakan 10 Armada bus sebagai sarana bagi 580 pemudik yang berasal dari kalangan prasejahtera di sekitar tol BSD-Tangsel,” ungkapnya.

Menurut Ramdani, melalui semangat kebersamaan dan rasa solidaritas serta partisipasi dari para relasi,kegiatan mudik bareng ini kiranya dapat terlaksana dengan tujuan agar para pemudik dapat berkumpul dengan keluarga di kampung halamannya dan terjamin keselamatan selama dalam perjalanan serta mengurangi padatnya arus kendaraan.

“Kegiatan ini tidak hanya mudik gratis,namun juga pemeriksaan kesehatan gratis,bekerjasama dengan lembaga kesehatan bagi pemudik dan warga sekitar dari kalangan yang membutuhkan,” jelasnya.

Sebagai perusahaan publik, kata Ramdani, PT Nusantara Infrastruktur akan terus berkontribusi dalam proses pembangunan, khususnya dalam sektor infrastruktur lainnya seperti pembangunan pelabuhan, pengadaan air bersih dan sebagainya.

Salah seorang pemudik, Mely (18) mengatakan, dirinya merasa senang dan sangat terbantu dengan kegiatan mudik gratis yang digelar PT Nusantara Infrastruktur ini.

“Saya mau mudik ke Pekalongan bersama dengan tujuh sudara saya yang lainnya,” ungkapnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...