Ini Komentar Warga Soal Pameran Pembangunan Lebak

Date:

Banten Hits.com – Pergelaran pameran pembangunan yang digelar pada setiap tahunnya oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lebak yang berlokasi di Alun-alun Kota Rangkasbitung, ditanggapi beragam oleh warga.

Ada yang menilai bahwa lokasi pameran yang letaknya di sekitar alun-alun dapat menganggu aktivitas masyarakat yang rutin dilakukan warga pada pagi atau sore hari, dan ada juga warga yang mengeluh karena omzet penjulannya bisa menurun karena adanya pameran tersebut. Namun ada juga warga yang merasa tidak terganggu jika pameran digelar dilokasi tersebut, karena memang tempatnya yang strategis bagi masyarakat.

Banten Hits.com – Pergelaran pameran pembangunan yang digelar pada setiap tahunnya oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lebak yang berlokasi di Alun-alun Kota Rangkasbitung, ditanggapi beragam oleh warga.

Ada yang menilai bahwa lokasi pameran yang letaknya di sekitar alun-alun dapat menganggu aktivitas masyarakat yang rutin dilakukan warga pada pagi atau sore hari, dan ada juga warga yang mengeluh karena omzet penjulannya bisa menurun karena adanya pameran tersebut.

Namun ada juga warga yang merasa tidak terganggu jika pameran digelar dilokasi tersebut, karena memang tempatnya yang strategis bagi masyarakat. Ira, salah satunya, ia mengeluhkan pameran yang letaknya disekitar bundaran alun-alun. Menurut wanita berparas cantik ini, dengan lokasi pameran yang ditempatkan disekitar alun-alun dianggap menganggu kegiatan warga pada sore hari.

“Keganggu sih, padahal lebih bagus lokasi kemarin. Soalnya kalo pagi atau sore kan banyak yang olah raga, kongkow-kongkow, dan bermain disini. Jadi harapannya sih tahun depan jangan disini lagi tempatnya,” Katanya.

Salah seorang pedagang yang biasa berjualan dilokasi tersebut juga mengeluhkan lokasi pameran. Menurutnya, dengan pameran yang digelar di lokasi tempat biasa ia berjualan, justru berdampak kepada omzet penjualan dagangannya.

“Ngaruh banget, soalnya omzetnya bakal berkurang. Karena, pengunjung bakal lebih fokus ke pameran. Ya walaupun cuma sepuluh hari, tapi kan operasional dan upah yang berjualan juga harus dibayar seperti biasa,” Kata Deni salah seorang penjual roti bakar di alun-alun.

Hal berbeda dikatakan warga lainnya, Juanda. Menurutnya, lokasi pameran dianggap strategis dari jangkauan warga. Kata dia, kalau untuk olah raga atau sekedar kongkow masyarakat atau kaum muda bisa di stadion Ona, dan tempat lain.

“Tidaklah, justru lokasi disini strategis dan nyaman. Lagipula kan cuma sepuluh hari, jadi hal yang wajar. Justri kalau dipindahin ke Ona lebih jauh dan sepi,” Ujarnya. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Melihat Kampung Konservasi Rimbun, Lokasi Wisata Baru di Serpong

Tangsel - Upaya-upaya untuk melestarikan menghijaukan bumi telah diwujudkan...

PJU di Jalan Imam Bonjol Dikeluhkan Warga

Banten Hits.com - Penerangan Jalan Umum (PJU) di ruas...

‘Si Melon’ Langka, Warga Beralih ke Kayu Bakar

Banten Hits.com - Warga di Desa Ranca Iyuh, Kecamatan...

Calon Penumpang Keluhkan Penghapusan Loket Tiket di Bandara Soetta

Banten Hits.com - Calon penumpang di Bandara Soekarno -...