Pemkab Lebak Diminta Lebih Konsen Perhatikan Estetika Kota

Date:

Banten Hits.com – Pemerintah Kabupaten Lebak diminta memperhatikan estetika dan penataan Kota Rangkasbitung, dan Kecamatan penyangga kota seperti Cibadak, Warunggunung dan Kalanganyar.

“Penataan estetika kota itu misalnya masih banyak kabel listrik dan telepon yang melintang di jalan raya, revitalisasi taman kota, penempatan papan reklame yang mengganggu keindahan, prioritas pemasangan PJU dan penataan drainase perkotaan,” kata Ketua Komunitas Aspiratif, Achmad Syarif.

Banten Hits.com – Pemerintah Kabupaten Lebak diminta memperhatikan estetika dan penataan Kota Rangkasbitung, dan Kecamatan penyangga kota seperti Cibadak, Warunggunung dan Kalanganyar.

“Penataan estetika kota itu misalnya masih banyak kabel listrik dan telepon yang melintang di jalan raya, revitalisasi taman kota, penempatan papan reklame yang mengganggu keindahan, prioritas pemasangan PJU dan penataan drainase perkotaan,” kata Ketua Komunitas Aspiratif, Achmad Syarif.

Dia mengakui, kegiatan Jum’at bersih yang digalakan Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya merupakan salah satu upaya dan langkah tepat untuk melakukan pembenahan estetika dan tata kota.

“Tapi sayang tidak sedikit SKPD yang belum maksimal dalam mendukung program tersebut,” ujarnya.

Lihat saja, lanjut dia, di depan Kantor BKD Lebak. Disepanjang selokan yang ada nampak kotor dan ditumbuhi rerumputan.

“Padahal letaknya hanya bersebrang jalan dengan Kantor Bupati. Ini kan jadi pemandangan yang tidak enak dilihat,” imbuhnya. (Riani).

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Melihat Kampung Konservasi Rimbun, Lokasi Wisata Baru di Serpong

Tangsel - Upaya-upaya untuk melestarikan menghijaukan bumi telah diwujudkan...

PJU di Jalan Imam Bonjol Dikeluhkan Warga

Banten Hits.com - Penerangan Jalan Umum (PJU) di ruas...

‘Si Melon’ Langka, Warga Beralih ke Kayu Bakar

Banten Hits.com - Warga di Desa Ranca Iyuh, Kecamatan...

Calon Penumpang Keluhkan Penghapusan Loket Tiket di Bandara Soetta

Banten Hits.com - Calon penumpang di Bandara Soekarno -...