Tim Sepak Bola Kabupaten Tangerang Takluk 2-1 dari Tim Sepak Bola Serang

Date:

Banten Hits.com – Tim sepak bola Kabupaten Tangerang takluk 2-1 oleh tim Kabupaten Serang di final Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IV Banten 2014, di Stadion Maulana Yusuf, Serang, Banten, Sabtu (22/11/2014) sore.

Awalnya Kabupaten Tangerang unggul pada menit 18′ lewat gol Hendry Rivaldi, keunggulan tersebut bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua tepatnya menit 88′ Kabupaten Serang berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Andika dan pertandingan pun berlangsung hingga babak tambahan 2×15 menit.

Banten Hits.com – Tim sepak bola Kabupaten Tangerang takluk 2-1 oleh tim Kabupaten Serang di final Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IV Banten 2014, di Stadion Maulana Yusuf, Serang, Banten, Sabtu (22/11/2014) sore.

Awalnya Kabupaten Tangerang unggul pada menit 18′ lewat gol Hendry Rivaldi, keunggulan tersebut bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua tepatnya menit 88′ Kabupaten Serang berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Andika dan pertandingan pun berlangsung hingga babak tambahan 2×15 menit.

Ironis di detik-detik terakhir babak tambahan kedua, Kabupaten Serang berhasil membalikan skor menjadi 2-1 pada menit 115′ oleh gol Rizky.

Agus.S, pelatih kepala tim sepak bola Kabupaten Tangerang mengatakan, timnya memang sempat kekelahan memasuki babak kedua dan menit-menit terakhir para pemain kehilangan fokus.

“Memasuki babak kedua stamina anak-anak menurun, puncaknya dimenit-menit terakhir mereka kehilangan fokus sehingga tim lawan bisa menyamankan kedudukan,” ujarnya kepada Banten Hits.com usai pertandingan.

Sementara itu Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar tetap mengapresiasi para pemain Kabupaten Tangerang yang sudah berjuang hingga perpanjangan waktu.

“Para pemain sudah berusaha dengan baik dan ini lah hasilnya, kalau dibilang kecewa pasti ada tapi saya tetap mengapresiasi mereka,” ujar bupati. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sstttt… Funworld dan Kidzilla Cilegon Center Mall Kini Hadir Menjangkau Semua Usia, Kepoin Yuks!

Berita Cilegon - Woro-woro! Buat warga Kota Cilegon dan...

Kang Nong Kota Tangerang 2023 Siap Kolaborasi untuk Tarik Wisatawan

Berita Tangerang - Akram Ziyad Chairullah, wakil dari Kecamatan...

‘Orang Pabrik’ Ramaikan Turnamen Mobile Legend di Cafe Gue

Berita Cilegon - Para pekerja industri yang menamakan diri...