Ramai Ijazah Palsu, BKD Pandeglang Sebar Edaran Menpan ke Seluruh SKPD

Date:

Banten Hits – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pandeglang mengaku, menyebarkan Surat Edaran (SE) dari Menteri Pemberdayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) kepada seluruh SKPD di Kabupaten Pandeglang.

 “BKD sudah menyebar edaran dari Kemenpan itu ke seluruh SKPD sebagai tindak lanjut dari edaran Kemenpan,” kata Kabid Diklat BKD Pandeglang Ipah Kosipah, Selasa (9/6/2015).

Penyebaran edaran Kemenpan kepada seluruh SKPD tersebut agar masing-masing SKPD bisa melakukan verifikasi keabsahan ijazah milik para pegawai di lingkungan kerjanya.

Ipah  Kosipah kelapa bidang  Diklat menuturkan. Pihaknya telah  mengedarkan surat dari Menpan kepada semua SKPD se-Kabupaten Pandeglang.
Dan Kami akan  konsultasi dengan  Asda  dan Sekertaris Daerah, pada  saat dilakukan verifikasi  ijazah  PNS  agar dilakukan oleh dinas masing-masing.

“Kalau verifikasi hanya dilakukan BKD sendiri akan tidak mungkin bisa tertangani, makanya kita minta masing-masing SKPD yang memverifikasinya,” terangnya seraya menambahkan pihaknya akan berkonsultasi kepada Sekda dan Asda.

Kata dia, jika dari hasil verifikasi ditemukan dan terbukti ada PNS yang menggunakan ijazah palsu maka akan diproses sesuai dengan aturan dan perundang-undangan yang berlaku. (Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...

Pemindah-tanganan Aset Karantina Hewan Pemkab Tangerang yang Kini Diduga Dikuasai Pengembang Masih Misterius

Berita Tangerang - Proses pemindah-tanganan aset milik Pemkab Tangerang...