Warga dan PNS Pandeglang Berebut Sembako di Bazar Murah

Date:

Banten Hits –  Badan Urusan Logisitik (Bulog) dan Dinas Koperasi, Perdagangaan dan Perindustrian Kabupaten Pandeglang menggelar bazar murah di halaman Gedung Pendopo Bupati Pandeglang, Selasa (14/7/2015).

Bazar yang digelar Bulog untuk merespon permintaan Pemkab Pandeglang ini menyediakan sejumlah  barang kebutuhan pokok seperti 2 ton telur, 2 ton bawang merah, 4 ton gula pasir, serta 1 ton daging sapi.

Wartawan Banten Hits Saepulloh melaporkan, hanya beberapa saat setelah digelar, bazar murah tersebut langsung diserbu masyarakat dan PNS di wilayah Pemkab Pandeglang.

Kepala Bulog Divisi Regional Lebak-Pandeglang, Herman  mengatakan, bazar murah itu digelar untuk menjalankan fungsi Bulog dalam rangka stabitas harga, serta memberi kesempatan kepada warga untuk mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga murah sehingga bisa merayakan Idul Fitri.

“Yang datang ke bazar ini kita melihat  sangat antusias. Warga meskipun campur dengan PNS. Intinya (warga ataupun PNS) adalah masyarakat,” kata Herman saat ditemui  Banten Hits.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...