Kecelakaan Lalu Lintas di Pandeglang selama Lebaran 2015 Menurun

Date:

Banten Hits – Jajaran Polres Pandeglang telah menggelar Operasi Ketupat Kalimaya 2015 untuk mengamankan jalur mudik dan menekan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Pandeglang.

Menurut Kasat Lantas Polres Pandeglang AKP Lucky Permana Putra, jumlah kecelakaan lalu lintas selama Lebaran 2015 di Kabupaten Pandeglang mengalami penurunan sebesar 50 persen dari tahun sebelumnya.

“Memang tahun ini (2015) jumlah kecelakaan lalu lintas menurun 50 persen. Namun, jumlah kematian dalam kecelakaan meningkat untuk tahun ini mencapai tiga (orang) korban. Padahal tahun sebelumnya tidak ada,” kata AKP Lucky Permana Putra kepada Banten Hits, Jumat (24/7/2015).

Menurut Lucky, kecelakaan yang merenggut tiga korban jiwa di Pandeglang itu terjadi setelah Lebaran.

Berdasarkan data yang diperoleh Banten Hits dari Satlantas Polres Pandeglang, jumlah kecelakan tahun 2014 terdapat 12 kasus, sedangkan tahun 2015 sejumlah 6 kasus dengan kerugian material sebesar Rp 8. 500.000, dan jumlah korban jiwa sebanyak tiga orang.

Lucky menjelaskan, jauh sebelum Operasi Ketupat Kalimaya 2015 diberlakukan, pihaknya telah mengimbau kepada masyarakat melalui media massa dengan imbauan Tri Siap, yakni siap melengkapi surat kendaraannya, siap jaga kesehatan pengendara, dan siap kesehatan kendaraan.

“Imbauan tersebut untuk mencegah kecelekaan lalu lintas. Imbauan Tri Siap tidak akan berjalan tanpa ada kerja sama dari masyarakat,” jelasnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...