100 Polisi Amankan Deklarasi Iman Aryadi-Edi Ariadi di Hotel Mangku Putra

Date:

Banten Hits – Sekitar 100 personel polisi gabungan dari Polsek dan Polres Cilegon, dikerahkan untuk mengamankan deklarasi pemenangan pasangan calon Wali kota dan Wakil wali kota Cilegon, Tb Iman Aryadi-Edi Ariadi di Aula Hotel Mangku Putra, Kota Cilegon, Minggu (26/7/2015 ).

“Kami kerahkan sedikitnya 100 orang personel gabungan dari Polsek dan Polres Cilegon,” kata Humas Polres Cilegon Iptu Sutarna saat di konfirmasi Banten Hits.

Dia menjelaskan, ratusan personel kepolisian dikerahkan di sejumlah titik rawan di sekitar acara deklarasi pemenangan Calon wali kota dan Wakil Wali kota Cilegon tersebut. 

“Kita sebar petugas kepolisian yang menggunakan seragam di luar gedung (Hotel) Mangku Putra, seperti jalur masuk, areal parkir dan halamam gedung. Sementara petugas kepolisian yang menggunakam pakaian preman bertugas mengamankan di dalam gedung saat acara,” jelasnya.

Dalam pengamanan kali ini, kata Sutarna, petugas kepolisian tidak dilengkapi kendaraan Water canon bantuan dari Polda Banten untuk menghalau massa.

“Hanya personel kepolisian saja yang dikerahkan untuk menjaga keamanan dan kondusifitas deklarasi pemenangan Calon walin kota dan Wakil Wali kota Cilegon,” tegasnya.

Tb. Iman Aryadi-Edi Ariadi adalah pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Cilegon. Mereka adalah pasangan petahana yang didukung hampir seluruh partai politik seperti Golkar, Gerindra, PKS, Nasdem, PDI Perjuangan, PAN, Demokrat, PPP, PKB, Hanura dan Partai Bulan Bintang.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related