Begini Pengakuan Sopir Truk Fuso Maut yang Menabrak Dosen di Cilegon

Date:

Banten Hits – Petugas Polres Cilegon telah mengamankan sopir dan kenek truk fuso maut yang menabrak sembilan mobil dan sejumlah motor di Simpang Damkar, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon, Selasa (25/8/2015) petang.

Sopir truk, Aef Saefudin (39), warga Kampung Pasir Koja, Desa Sukahaji, Kecamatan Ciparay, Kota  Bandung, mengaku truk fuso dengan nomor polisi D 9009 ZW yang dikemudikannya mengalami rem blong.

Aef yang ditemui Banten Hits di ruang SPKT Polres Cilegon mengatakan, truk bermuatan peralatan industri melaju dari Cilegon menuju Merak. Dia sudah mulai merasakan masalah pada truk yang dikemudikannya saat memasuki antrian kendaraan di lampu merah Simpang Damkar.

“Pas macet udah berhenti. Biasa maju dikit-dikit dengan munggunakan gigi satu. Saya kaget pas nginjek rem kok gak berfungsi. Lalu menggunakan rem tangan pun tidak berfungsi, sehingga truk terus melaju dan menabrak kendaraan yang berada di depannya,” ungkapnya.

Akibat tabrakan itu, kata Aef, dirinya sempat syok saat mengetahui ada pengendara sepeda motor yang ikut tertabrak hingga meninggal dunia di lokasi dalam keadaan mengenaskan.

“Saya kaget saat menabrak angkot dan angkot menambrak pengendara sepeda motor yang ada di depannya, hingga menunggal dunia dengan tubuh yang mengenaskan,” katanya.

Sebelumnya, sebuah truk fuso yang diduga mengalami rem blong dengan nomor polisi D 9009 ZW, menghantam sembilan mobil dan sejumlah motor yang sedang berhenti di Lampu Merah Simpang Damkar, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon, Selasa (25/8/2015) malam.

(BACA JUGA : Dosen Motoris Tewas saat Truk Hantam Sembilan Mobil di Simpang Damkar Cilegon)

Wartawan Banten Hits Iyus Lesmana melaporkan, salah seorang pengendara sepeda motor (motoris) yang diketahui seorang dosen, tewas seketika di lokasi kejadian, sementara mobil yang rusak terdiri dari tujuh angkot, satu taksi, dan sebuah mobil pribadi.

Menurut Billy seorang sopir angkot yang menjadi korban, kecelakaan terjadi saat sejumah kendaraan tengah berhenti di Simpang Damkar karena lampu merah tengah menyala. Namun tiba-tiba, dari arah belakang terdengar suara benturan yang keras.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...