HUT Korps Lantas ke-60, Sat Lantas Polres Metro Tangerang Bagi-bagi Helm di Daan Mogot

Date:

Banten Hits – Satuan Lalu lintas (Sat Lantas) Polres Metro Tangerang, membagikan helm kepada para pengendara sepeda motor dan tukang ojeg di jalan Daan Mogot, Kecamatan Batu Ceper, Kota Tangerang, Kamis (10/9/15).

Selain memperingati Hut Korps Lalu Lintas Polri yang ke-60, pemberian helm dan jaket yang bekerja sama dengan Jasa Raharja tersebut merupakan bentuk perhatian petugas kepada pengguna jalan.

Salah satunya, dengan berinteraksi dan sosialisasi keselamatan pengendara kepada para tukang ojeg, di kawasan black spot atau rawan kecelakaan di Batu Ceper.

“Kita berikan penjelasan soal kecelakan yang pernah terjadi agar mereka juga semakin sadar dan lebih tertib,” kata Kasat Lantas Polres Metro Tangerang Kompol Donny Eka.

Kegiatan tersebut akan dilakukan secara bertahap di lima titik, yakni di Tanah Tinggi, Batu Ceper, Benda, Neglasari dan Tangerang.  

“Kita lakukan terus kegitan ini sampai puncak HUT Korps Lantas pada Selasa (22/9). Kegiatan kali ini kami tidak mengundang, tapi kami yang  mendatangi dengan harapan jemput bola ini bisa lebih menggugah kesadaran mereka untuk tertib dan disiplin mematuhi aturan lalu lintas,” paparnya. (Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...

Angka Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Menurun, Pelanggaran ETLE Meningkat

Berita Jakarta - Angka kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024...