Ini Alasan Zaki Pilih ICE BSD Jadi Lokasi Rangkaian HUT Kab. Tangerang ke-72

Date:

Banten Hits – Berbagai kegiatan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Tangerang ke-72 telah disiapkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat. Rangkaian kegiatan yang akan dimulai sejak 23-27 Desember 2015 tersebut akan difokuskan di lapangan parkir Hall 10, ICE BSD, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar kepada wartawan Senin (14/12) mengatakan, dipilihnya ICE BSD sebagai tempat berlangsungnya rangkaian kegiatan HUT merupakan salah satu upaya dalam mempromosikan kepada masyarakat agar mengetahui bahwa ICE BSD bukan berada di wilayah Tangerang Selatan (Tangsel). Selain itu, HUT sebelumnya sudah digelar di wilayah Barat dan Utara, kali ini dilakukan di wilayah Selatan Kabupaten Tangerang.

“Ini sebagai media promosi, agar orang tahu ICE BSD, AEON itu berada di wilayah Kabupaten Tangerang bukan Tangerang Selatan,” kata Zaki.

Zaki menambahkan, dalam kegiatan tersebut akan ada karnaval sepanjang 5 kilometer. Untuk masyarakat, Pemkab Tangerang akan menyediakan bus untuk menuju ICE.

“Untuk masyarakat nanti akan kita undang, Pemkab Tangerang juga akan menyiapkan bus untuk mereka,” tambahnya.

Pihaknya meminta, agar seluruh masyarakat bisa terlibat langsung menyemarakan HUT Ke-72 Kabupaten Tangerang yang diisi dengan beragam kegiatan, mulai dari Tangerang Expo, Kuliner Tradisional Tangerang dan Food Truck Tangerang, Panggung Budaya dan Tangerang Youth Festival, Gemilang Karnaval, Panggung Malam Puncak, Kompetisi Selfie hingga #bersih2sampah di media sosial.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...