Parah! Staf Dua SKPD di‎ Tangsel Tak Ikut Apel Kesadaran Nasional

Date:

Banten Hits – Staf dua SKPD di Tangsel, yakni Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Kesbangpolinmas, tidak ikut apel kesadaran nasional yang digelar dalam rangkaian HUT KOPRI ke-44 yang digabungkan dengan Peringatan Hari Ibu ke-87di Lapangan Cilenggang, Kecamatan Serpong, Kamis (17/12/2015).

Staf dua SKPD di Tangsel itu tak ikut apel diduga karena takut hujan, soalnya sejak subuh hujan deras melanda kawasan tersebut. Meski stafnya tak hadir, namun dua kepala di SKPD tersebut tetap hadir.

Kepala Kesbangpolinmas Salman Fariz mengelak bila ketidakhadiran anak buahnya lantaran takut kena hujan. Pria berkumis lebat ini beralasan seluruh anak buahnya tengah disibukan oleh kewajiban yang tak kalah pentingnya.

“Kita bagi tugas, ada yang mempersiapkan dan ikut mengontrol kesiapan KPU dalam melaksanakan rapat pleno terbuka di Damai Indah Golf BSD. Dan ada juga yang tengah sibuk membereskan Rencana Kegiatan Anggaran (RKA),” kata Salman.

Salman membantah bila anak buahnya tak ikut apel karena hanya berleha-leha di kantor.

“Enggak benar itu, alasannya dua itu tadi. Kita sudah bagi-bagi tugas untuk menyelesaikan semuanya,” pungkas Salman.

Sementara, Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie yang terlihat hadir dalam apel tersebut, mengaku akan segera mengecek ke dua SKPD tersebut untuk mengetahui alasan ketidakhadiran staf dua SKPD itu.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...