Truk Pengangkut Kayu Terguling, Lalin di Tegal Ratu Cilegon Tersendat

Date:

Sunan Gunung Jati, Kelurahan Tegal Ratu, Kecamatan Ciwandan, Cilegon, Akibat kondisi truk yang melintang, lalu lintas di jalan raya tersebut tersendat. (FOTO: Iyus Lesmana/ Banten Hits)

Banten Hits – Diduga karena kelebihan tonase, truk Colt Diesel bernopol A 8065 VL terguling di ruas Jalan Sunan Gunung Jati, Kelurahan Tegal Ratu, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon. Rabu ( 13/1/2016).

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal tersebut, namun jalur menuju kantor Kecamatan Ciwandan dan lalu lintas di jalan tersebut tersendat, lantaran kondisi truk yang bermuatan kayu melintang di badan jalan. Tak hanya itu, tergulingnya truk juga mengakibatkan tangki bahan bakar truk mengalami kebocoran sehingga membuat bahan bakar tercecer ke jalan.

“Mungkin ikatan tali dimuatannya kurang kuat, jadi muatan kayu yang ada di bak truk bergeser waktu truk ngelewatin jalan menurun,” tutur Maksum kernet truk kepada wartawan.

Ia mengaku, saat kendaraan terbalik dirinya dengan sang sopir sempat terjebak di dalam, namun akhirnya bisa keluar menyelamatkan diri.

“Alhamdulillah saya sama sopir berhasil keluar dari mobil. Kalau luka-luka sih enggak ada,” ucapnya.

Sementara itu, Aceng, salah seorang pengendara kendaraan mengeluhkan kondisi truk yang belum juga dievakuasi.

“Mau kapan dievakuasinya? Kalau gini jadi ngehambat pengendara lain,” keluhnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...