Toyota Altis Milik Aktivis PMII di Pandeglang Dibobol, Laptop dan Uang Tunai Raib

Date:

Banten Hits – Setelah sebuah minibus Suzuki Ertiga bernopol H 9314 EF milik seorang dokter dibobol pencuri, di Jalan Raya Labuan KM 3 Saruni, Kecamatan Majasari, Kabupaten Pandeglang terjadi.

Aksi yang dilakukan di siang hari tersebut kembali terjadi. Sebuah mobil Toyota Altis B 8527 Z kali ini yang jadi sasarannya, Jumat (18/3/2016).

Mobil yang diketahui milik Agus Nurul Khusna (27), warga kampung Cibatu Kuda, Desa Sindang Hayu, Kecamatan Saketi, Kabupaten Pandeglang ini terpakir di sebuah rumah makan Mr Black, di Jalan Raya Labuan Lintas Timur Amd, Kecamatan Karang Tanjung.

Satu unit Laptop merek HP dan tas berisi uang ratusan ribu rupiah raib digasak pelaku yang memecahkan kaca mobil sebelah kanan.

Agus mengatakan, kejadian tersebut baru ia ketahui setelah selesai menjalankan ibadah salat Jumat.

“Pas saya lihat udah hancur kacanya, tas sama leptop udah gak ada,” kata Agus kepada Banten Hits.

Melihat kondisi kaca mobilnya hancur, Agus yang juga salah seorang aktivis PMII ini langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polres Pandeglang.

“Sudah saya laporkan ke Polisi,” ujarnya.

Sementara itu, salah seorang karyawan di rumah makan yang enggan disebut namanya mengaku, tidak mengetahui kejadian pembobolan tersebut. Pasalnya, saat itu tepat pada jam istirahat.

“Gak ada yang tahu, soalnya lagi istrirahat di dalam lagi pada makan,” imbuhnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...