Seorang Nenek di Lebak Tewas Tertimbun Longsor

Date:

Banten Hits – Hujan yang turun dengan intensitas tinggi mengakibatkan, tebing setinggi 70 meter di Desa Sukaresmi, Kecamatan Sobang, Kabupaten Lebak, Minggu (3/4/2016) longsor. Seorang Nenek, tewas dalam musibah tersebut karena tertimbun material longsor.

Sarwadi (40) salah seorang warga setempat mengatakan, saat itu sekitar pukul 10.00 WIB, ia yang sedang berada tak jauh dari lokasi longsor mendegar suara gemuruh.

“Saya lagi mau pulang ke kampung Cikawah, Desa Sobang. Pas ngelewat, saya denger suara gemuruh. Waktu saya liat, ternyata tebing yang ada disebelah jalan longsor sampai menutupi jalan,” ujar Sarwadi.

Saat longsor itu terjadi, ia melihat ada seorang wanita tua yang setiap harinya memang selalu berkebun persis di bawah tebing tersebut.

“Nenek itu pas ada di bawah tebing, jadi pas longsor dia tertimbun,” ungkapnya.

Pasca longsor, warga dibantu petugas langsung melakukan pencarian terhadap jasad nenek yang diketahui bernama Rukinah (70). Pencarian yang dilakukan hingga pukul 15.00 WIB akhirnya membuahkan hasil, jasad Rukinah ditemukan lima puluh meter dari lokasi kejadian dalam kondisi tewas.

Kepala BPBD Kabupaten Lebak, Kaprawi, kepada awak media mengatakan, pihaknya langsung menuju lokasi longsor saat mendapat informasi dari warga yang menyebut ada seorang warga yang tertimbun.

“Ya, sekitar pukul 15.00 WIB, kita akhirnya bisa mengevakuasi korban Rukinah warga Kampung Citujah, Desa Sindanglaya, Sobang. Korban sudah meninggal saat kita temukan,” jelasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...