Truk Tangki Tercebur di Benteng Betawi, Dua Tewas

Date:

Banten Hits – Truk tangki pengangkut air isi ulang tercebur di kali Jalan Benteng Betawi, Tanah Tinggi, Kota Tangerang, Rabu (11/5/2016) pagi sekitar pukul 05.00 WIB. Dua orang yang merupakan sopir dan kernet truk tersebut tewas seketika karena terjepit bagian depan mobil.

Wartawan Banten Hits Hendra Wibisana melaporkan, satu korban berhasil dievakuasi warga, sementara hingga saat ini korban lainnya masih terjepit di dalam truk. Belum terlihat ada tanda-tanda truk tersebut akan segera dievakuasi.

Menurut Karyoto, warga yang ada di sekitar lokasi, truk nahas tersebut melaju dari arah Kota Tangerang menuju Kelurahan Poris. Mobil tiba-tiba oleng dan menghantam pohon di sepanjang pinggir jalan, kemudian masuk ke kali.

“Kayanya yang bawa kernetnya. Mobil sebelum jatuh nabrak pohon di sebelah kiri, terus dia banting setir ke sebelah kanan langsung kecebur terus terbalik,” ujarnya.

“Mobil dalam keadaan terblik, warga beramai-ramai membalikan mobil yang tersangkut. Satu korban berhasil dibawa ke RSUD Tangerang, satunya masih terjepit,” jelasnya lagi.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...