Lapangan Panahan Popda VIII di Pandeglang Becek dan Kumuh

Date:

Banten Hits – Lapangan cabang olahraga (Cabor) Panahan dalam Pekan Olahraga Daerah (Popda) VIII yang berlokasi di Stadion Sukarela Pandeglang, tepatnya di Samping pasar Badak Pandeglang, dikeluhkan peserta lantaran becek dan banyak rumput panjang yang belum dibersihkan panitia.

Pantauan Banten Hits lapangan yang menjadi kebanggan masyarakat Pandeglang itu, memang terlihat becek. Di tengah lomba panahan berlangsung, seorang petugas terlihat tengah memotong rumput. 

“Kalau dilihat dari persiapan sih, kaya kurang oke. Harusnya kan lapangan harus dibersihkan jauh-jauh hari karena kita tahu lapangan ini mau dipakai. Kenapa baru sekarang dibersihkan,” keluh pelatih Cabor Panahan asal kontingen Kabupaten Serang Hasbullah kepada Banten Hits, Selasa (17/5/2016).

Hasbullah pun tidak tahu persis siapa yang lebih bertanggungjawab terkait kepanitiaan ini, apakah dari Dinas Pariwisata (Dispora) Provinsi Banten atau dari Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Pandeglang. Selain itu, Hasbullah mengaku selama dirinya menjadi pelatih baru pertama kali mengeluhkan kondisi lapangan seperti ini.

“Saat kita belum menerima nomor undian perlombaan (Panahan) dari hasil teknikal meeting, ini kan event provinsi mestinya sudah jauh hari dipersiapkan. Tapi kenyataannya tidak dilaksanakan serius. Kalau event sebelumnya tidak ada halangan masalah lapangan. Sampai rumput panjang saja baru dipotong begini,” sesalnya.

Hasbullah pun tidak mempersoalkan terkait cuaca yang kurang baik seperti hujan karena menurutnya, hal itu merupakan faktor cuaca. Namun seharusnya panitia siap menyiapkan alternatif lain. Dengan timbulnya keluhan seperti rumput lapangan yang belum dipotong akan menghambat para peserta saat latihan.

“Kalau anaknya panahnya masuk ke rumput bagaimana? Kalau rumput panjang susah cari anak panahnya, dan itu bisa menghambat anak saat latihan. Ditambah lagi di sini tidak ada fasilitas MCK,” pungkasnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Gelandang dan Kiper Andalan Persib Kompak Sebut Laga Versus Persita Pertandingan Berat

Berita Persib - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok dan...

Hadapi Pendekar Cisadane, Maung Bandung Diprediksi tanpa Beckham dan Beltrame

Berita Persib - Pelatih Persib, Bojan Hodak dan Pelatih...

Persib Mesti Hati-hati, Pelatih Persita ‘Bocorkan’ Seluruh Pemainnya Punya Motivasi Tinggi

Berita Persita - Persib Bandung mesti hati-hati jelang laga...

Kabar Baik dari ‘Si Bayi Ajaib’ yang Bersiap Mengarungi 80 Besar Liga 3 Indonesia 2023/2024

Berita Tangerang - Tim Persikota Tangerang menunjukkan perkembangan yang...