Keluarga Tuntut Pelaku Pembunuh Eno Dihukum Mati, Khofifah: Saya Dukung

Date:

Banten Hits – Keluarga Eno Farihah (19), karyawati PT Polypta Global Mandiri, yang tewas dengan kondisi mengenaskan di mess perusahaan, Jumat (13/5/2016) meminta para pelaku dijatuhi hukuman mati.

Harapan keluarga wanita muda asal Kecamatan Lebakwangi, Kabupaten Serang itu pun didukung Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa yang mengunjugi rumah Eno di Kampung Bangkir, Desa Pamandikan, Kabupaten Serang, Jumat (20/5/) malam.

BACA: Jelang Kedatangan Mensos, Keluarga Eno Farihah: Nyawa Dibayar Nyawa!

“Saya mendukung penuh apa yang diharapkan oleh keluarga yang meminta pelaku dihukum mati, apalagi Eno dibunuh dengan cara yang sangat sadis,” ujar Khofifah yang datang untuk menghadiri pengajian sepekan pasca tewasnya Eno.

BACA: Ketiga Pelaku Pembunuh Eno Parirah Ternyata Tak Saling Kenal

Eno dibunuh di kamar mess tempat ia bekerja di Desa Jatimulya, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang. Sebelum dibunuh, pelaku memperkosa Eno hingga dengan sadisnya pelaku menusukan gagang cangkul sepanjang 80 centimeter ke kemaluan gadis malang tersebut.

BACA: Polisi Tetapkan Pacar Eno Fariah dan Dua Rekannya Tersangka

Tiga tersangka ditetapkan dalam kasus pembunuhan tersebut, satu dari dua pelaku diketahaui masih di bawah umur. Ketiganya adalah, RAL alias A, RAF dan IM.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...