Mudik, Dinkes Lebak Siagakan 65 Dokter dan 225 Perawat

Date:

Banten Hits – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebak menyiagakan 65 dokter dan 225 perawat di setiap posko kesehatan yang disiapkan selama mudik Lebaran.

Ratusan tenaga medis tersebut nantinya akan memberikan pelayanan kesehatan kepada para pemudik yang melintasi wilayah di Kabupaten Lebak. Tercatat ada 42 posko kesehatan yang tersebar di 28 Kecamatan. Posko tersebut berada d Puskesmas.

Kabid Pelayanan Kesehatan Farmasi dan Pengawasan Obat dan Makanan Dinkes Lebak, Heru mengatakan, diperlukan tindakan preventif petugas kesehatan selama arus mudik Lebaran.

“Pemudik yang ugal-ugalan saat berkendara bisa menjadi salah satu pemicu terjadinya kecelakaan lalu lintas, ini harus kita antisipasi, petugas kesehatan harus cepat memberikan pelayanan,” ujar Heru, Rabu (22/6/2016).

Sama seperti tahun sebelumnya, posko kesehatan tidak hanya diisi oleh petugas medis namun dibantu juga unsur Kepolisian, TNI, Dishub dan Pramuka.

“Kita siapkan juga posko tambahan di beberapa titik strategis, misalnya  Stasiun Kereta Api, Terminal, dengan pusat pengendalian tetap berada di posko utama Dinas kesehatan,” jelas Heru.

Terkait dengan fasilitas, Heru mengungkapkan selain obat-obatan, posko juga dilengkapi dengan ambulan, dan peralatan penunjang lainnya.

“Pokoknya kita standby dengan perlengkapan dan personel yang memadai untuk memberikan pelayanan kepada pemudik dengan maksimal,” imbuhnya.(Nda)

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

KASN Tegaskan Sekda Kabupaten Tangerang Dilarang Pendekatan ke Parpol Politik, Ini Aturannya!

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Seleksi Anggota PPK untuk Pilkada Kota Tangerang 2024 Digelar 23-29 April

Berita Tangerang - Seleksi Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau...

KASN: Aparatur Sipil Negara Haram Berselingkuh dengan Politik!

Berita Tangerang - Seorang Aparatur Sipil Negara atau ASN...