Wakil Wali Kota Cilegon Berang, Banyak PNS Tak Ikut Apel

Date:

Banten Hits – Wakil Wali Kota Cilegon Edi Ariadi akan memanggil sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang tidak hadir pada apel pagi yang laksanakan di halaman kantor Setda Pemkot Cilegon, Rabu (13/7/2016).

Ia mengatakan, SKPD yang berada di lingkungan Setda Pemkot Cilegon seharusnya menjadi contoh dari kinerja SKPD lainnya. Oleh karena itu, untuk pegawai yang tidak hadir saat apel pagi tersebut, pihaknya akan menginstruksikan Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kota Cilegon untuk mengumpulkan mereka.

“Kami sudah harus mulai bekerja normal, mulai jam delapan pagi. Ke depan, kami harus lebih baik. Umlah apel harus lebih besar, jangan sampai hanya berkumpul di awal bulan saja. Tolong perlihatkan dulu kinerja teman-teman semua, Insya Allah saya dan Pak Wali juga akan memikirkan teman-teman,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya pun menginstruksikan kepada BKD Kota Cilegon untuk memanggil seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), yang tidak berada di tempat saat Edi melakukan sidak di beberapa SKPD sejak hari pertama kerja pasca libur lebaran. Oleh karena itu, saat ini pihaknya akan terlebih dahulu melakukan rekapitulasi, terhadap ASN yang tidak hadir saat sidak berlangsung dan apel pagi.

“Nanti akan kami panggil dan kumpulkan, teknisnya nanti di Kepala BKD. Kami akan rekap dulu, baik itu yang tidak hadir ataupun apel. Jangan dilihat bagaimana, ini hanya pembinaan biasa. Mau dikumpulkan di Aula Setda ataupun bareng saya langsung. Saya tidak sedang pencitraan. Biar kami ngopi bareng, nanti saya siapkan makanan yang enak,” katanya.

Sementara itu, Kepala BKD Kota Cilegon Mahmudin mengatakan, pihaknya akan segera melayangan surat pemanggilan kepada seluruh ASN yang tidak disiplin tersebut. Bahkan, hal tersebut akan dilakukan baik kepada eselon tiga maupun eselon dua.

“Besok akan kami panggil semua. Hari ini akan kami rekap. Kami tidak pandang bulu. Semua eselon dua atau eselon tiga akan kami lakukan pembinaan secara serentak. Tidak ada diskriminasi, semua yang tidak hadir akan saya panggil,” ucapnya.

Ia menambahkan sidak apel pagi yang dilaksanakan kemarin setelah sebelumnya dilakukan sidak yang serupa di beberapa SKPD. Oleh karena itu, menurut dia hal tersebut menjadi tantangan berat bagi BKD.

“Ini jelas menjadi tantangan berat BKD, tapi kami positive thinking saja agar mereka juga patuh terhadap aturan perundang-undangan dan kami mengingatkan kembali. Karena sehebat apapun program Pak Wali, jika kualitas dan mindset SDM-nya sekarang datang tanpa kontribusi positif kan repot,” tuturnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

KASN Tegaskan Sekda Kabupaten Tangerang Dilarang Pendekatan ke Parpol Politik, Ini Aturannya!

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Seleksi Anggota PPK untuk Pilkada Kota Tangerang 2024 Digelar 23-29 April

Berita Tangerang - Seleksi Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau...

KASN: Aparatur Sipil Negara Haram Berselingkuh dengan Politik!

Berita Tangerang - Seorang Aparatur Sipil Negara atau ASN...