Hadiri Peringatan HAN, Ini Pesan Sekda Banten Ranta Suharta

Date:

 

Banten Hits – Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) di Banten digelar di Pendopo Gubernur Banten, Selasa (23/8/2016). Sekda Banten Ranta Suharta hadir mewakili Gubernur Banten Rano Karno.

Ranta berpesan, orangtua tidak memarahi anak, apalagi melakukan kekerasan. Anak senantiasa harus dibimbing supaya tingkat kecermatan anak terus bertambah. Dengan peringatan HAN, Ranta ingin menyosialisasikan pentingnya perlindungan anak.

“Saya berharap bagi para ibu yang mempunyai anak-anak agar senantiasa membinging anaknya untuk melakukan hal hal yang membuat kecermatanya menambah, dan janganlah sekali memarahi anak yang bisa membuat anak tersebut trauma,” kata Sekda Banten saat sambutan.

Menurutnya, ada beberapa hak dasar yang harus didapat oleh anak, antara lain hak hidup, tumbuh kembang, perlindungan dan partisipasi.

“Inilah yang perlu kita sosialisasikan dan terapkan, agar anak Indonesia tumbuh sesuai harapan,” katanya.

Ketua Tim Pengerak PKK Banten Dewi Rano menambahkan, anak-anak Indonesia sebagai generasi penerus bangsa dipastikan harus terlindungi dari tindak kekerasan.(Rus)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...