Pernah Akan Ditunda, Jembatan Kaduagung Lebak Akhirnya Diperbaiki

Date:

Banten Hits – Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya berencana akan memperbaiki Jembatan Kaduagung melalui alokasi dana Biaya Tak Terduga (BTT). Namun, setelah dihitung, biaya yang harus disiapkan untuk perbaikan jembatan yang menghubungkan antara Desa Cilangkap, Kecamatan Kalanganyar dengan Desa Kaduagung Timur, Kecamatan Cibadak tersebut lebih dari Rp1 Miliar.

BACA JUGA: Iti Larang Kendaraan Berat Melintas di Jembatan Kaduagung

Kata Iti, besarnya dana tersebut mengharuskan Pemkab Lebak menunda perbaikan jembatan dan memilih membatasi kendaraan-kendaraan berat agar tidak melintasi jembatan tersebut. Pasalnya, untuk anggaran dengan jumlah besar harus diajukan terlebih dahulu untuk direalisasikan pada tahun anggaran 2017.

Namun, Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (DBM) Lebak rupanya telah menganggarkan perbaikan jembatan sepanjang 60 meter tersebut melalui APBD Perubahan 2016.

“Karena jembatan ini jadi jembatan utama dan aktif sehingga perlu dilakukan penanganan sesegera mungkin,”kata Entoy Kabid Pemeliharan Jalan dan Jembatan Dinas Bina Marga Lebak Saepudin, Rabu (12/10/2016).

Untuk memperbaiki jembatan tersebut kata Entoy dibutuhkan dana sebesar Rp1,5 Miliar dengan target pekerjaan selama 60 hari kerja.

“Kita lakukan perbaikan dengan cara dikupas semua lantainya dan dilakukan penambahan rangka besi agar jembatan semakin kokoh,” jelas Entoy.

“Dan, kalau ada besi-besi yang masih bisa digunakan akan kita gunakan. Tapi, yang sudah berkarat atau tidak layak pakai tentunya akan kita ganti,” tambahnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...