Arief Datangi Lokasi Penyerangan Polisi oleh Terduga Teroris

Date:

Banten Hits – Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah langsung mendatangi lokasi penyerangan tiga anggota polisi di Pos Lantas Kawasan Pendidikan Cikokol, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kamis (20/10/2016).

Didampingi Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Irman Sugema mengatakan, Arief mengatakan, pasca penyerangan polisi oleh seorang pria yang diduga teroris, pihaknya akan meningkatkan kewaspadaan di seluruh wilayah Kota Tangerang.

“Ini menjadi keprihatinan kita semua. Seluruh aparatur pemda, camat dan lurah sudah saya instruksikan untuk melakukan patroli bersama kepolisian dan mewaspadai lingkungannya,” kata Arief.

Meski diminta meningkatkan kewaspadaan, Arief mengimbau agar masyarakat tetap tenang.

“Polisi sudah mengerahkan seluruh sumber dayanya untuk menangani kasus ini,” jelasnya.

Terkait dengan antisipasi pelaku teroris, Arief menyatakan, pemkot tangerang sering melakukan razia dan operasi yustisi. Namun demikian, kewaspadaan harus ditingkatkan, terutama wilayah perbatasan.

“Dari informasi yang saya terima, pelakunya berasal dari luar Kota Tangerang. Ini yang menjadi perhatian kita karena daerah lintasan,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, seorang pria menyerang tiga anggota Polres Metro Tangerang. Peristiwa tersebut terjadi saat petugas menegur pria tersebut lantaran menempelkan stiker bergambar lambang ISIS di pos lalu lintas. Dari lokasi kejadian, Tim Gegana Polda Metro Jaya menemukan dua benda diduga bom dan pakaian anti bom.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...