Puan Maharani Dijadwalkan Buka Festival Baduy 2016

Date:

Banten Hits – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia Puan Maharani dijadwalkan membuka Festival Baduy 2016, di Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Jumat (4/11/2016).

Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Lebak Hayat Syahida mengatakan, selain Menteri PMK, tiga menteri lainnya yakni Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Menteri Pariwisata, dan Menteri Koperasi dan UKM turut dijadwalkan menghadiri festival yang kali pertama digelar tersebut.

“Empat menteri yang dijadwalkan hadir, tapi kita belum dapat kabar pastinya apakah datang atau tidak,” ujar Hayat.

Hayat mengatakan, selain menjadi ajang untuk mempromosikan wisata budaya, festival tersebut juga akan membantu pemasaran produk asli hasil kerajinan warga suku Baduy.

“Sekaligus melestarikan budaya dan alam,” katanya.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak kata Hayat mengharapkan, festival yang berlangsung hingga 6 November 2016 tersebut mampu menarik banyak wisatawan. Apalagi, dari festival tersebut akan banyak pengetahuan dan wawasan yang didapat terutama soal kekayaan budaya.

“Tentunya ini juga akan berpengaruh pada kesejahteraan masyarakat,” kata Hayat.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Bumi Tirtayasa, Tempat Healing Teranyar yang Bikin Segala Penat Ambyar..

Berita Serang - Namanya Bumi Tirtayasa. Memasuki kawasan ini...

Mau Liburan ke Wisata Pantai di Lebak? Balawista Bakal Jamin Keamanan dan Keselamatan Wisatawan

Berita Lebak- Kunjungan wisatawan ke destinasi wisata pantai di...

Sssttt….’Hidden Gem’ di Pelosok Lebak Dipamerkan di Cilograng Festival 10-26 November 2022

Lebak - Pemerintah Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak menggelar Cilograng...