PKL di Pandeglang Dapat Gerobak, Irna: Manfaatkan, Jangan Dijual

Date:

Kabupaten Pandeglang – Puluhan Pedagang Kaki Lima (PKL) di Kabupaten Pandeglang menerima bantuan berupa gerobak dari Kementerian Perdagangan (Kemendag) RI. Bantuan diberikan secara simbolis oleh Bupati Pandeglang Irna Narulita kepada kepada tiga pedagang usai melaksanakan senam sehat, di Alun-alun Pandeglang, Selasa (8/11).

 

Bupati berpesan agar bantuan berupa gerobak tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk membantu usaha pedagang.

“Manfaatkan gerobak ini dengan baik. Jangan sampai ini digadaikan atau dijual,” pesan Irna.

Kabid Perdagangan Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Disindagkop) Pandeglang Utom Bustomi menjelaskan, dari 100 pedagang yang mengajukan Gerobak Jualan Kuliner Nusantara tersebut, Kemendag hanya merealiasikan 30 unit.

“Dari 30 unit itu kami sebar ke 4 kecamatan yakni, Pandeglang, Menes, Labuan dan Panimbang. Masing–masing kecamatan mendapat 7 sampai 8 unit,” katanya.

Sementara itu, Soleh, salah seorang pedagang penerima gerobak mengaku senang. Apalagi kondisi gerobak miliknya sudah tak layak pakai.

“Alhamdulillah kami dapat bantuan ini. Kami ucapkan terima kasih kepada ibu Bupati. Mudah–mudahan Pandeglang makin maju,” imbuhnya.(Kominfo Setda Kabupaten Pandeglang)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Menang Besar Musim Lalu di Putaran Dua, Kini Kekalahan Lebih Besar Justru Dialami Persita

Berita Sepakbola - Tim sepakbola kebanggaan masyarakat Tangerang, Persita...

Catat! 17 – 31 Maret 2022 BKD Kabupaten Pandeglang Buka Pendaftaran Lelang Jabatan Eselon II B

Pandeglang - Badan Kepegawaian dan Diklat atau BKD Kabupaten...

Bupati, Asda dan Seluruh Kepala OPD di Pandeglang Bakal Berangkat ke Bogor Besok

Pandeglang - Sejumlah pejabat di lingkungan Pemda Pandeglang, akan...

Pemkab Pandeglang Mulai Sosialisasikan Standar Pelayanan Minimal

Pandeglang - Pemerintah Kabupaten Pandeglang mulai mensosialisasikan Standar Pelayanan...