Warga Komplek Hankam Tewas Tergantung di Kamar Ara Hotel Gading Serpong

Date:

WARGA KOMPLEK HANKAM GANTUNG DIRI DI KAMAR ARA HOTEL
Petugas Polsek Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang mencoba menurunkan jenazah Dewanto Nugroho yang ditemukan tewas tergantung di kamar Ara Hotel, Gading Serpong.(Banten Hits/ Ahmad Ramdzy)

Banten Hits – Dewanto Nugroho (54), warga Komplek Pertahanan Keamanan (Hankam) Cidodol, Kelurahan Grogol Selatan, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, ditemukan tewas tergantung di kamar 603, Ara Hotel, Kawasan Gading Serpong, Kecamatan Kelapan Dua, Kabupaten Tangerang, Selasa (8/11/2016) siang sekira pukul 12.30 WIB.

Informasi yang diperoleh Banten Hits menyebutkan, jasad Dewanto pertama kali ditemukan M. Iqbal Pulungan (28), petugas hotel yang coba menghubungi nomor telepon Dewanto untuk memberitahukan jika jadwal check in-nya telah berakhir. Yang bersangkutan diketahui datang ke Ara Hotel, Senin (7/11/2016) siang sekira pukul 14.23 WIB.

“Saat dihubungi ternyata teleponnya tersambung ke istrinya di rumah. Lalu dua petugas hotel pun mendatangi kamar korban di lantai 6. Korban ditemukan meninggal pada pukul 12.30 WIB,” ujar Kapolsek Kelapa Dua, Kompol Zainal Ahzab saat dihubungi Banten Hits, Selasa (8/11/2016).

Zainal menambahkan, mendnapatai Dewanto sudah tewas tergantung, pihak hotel kemudian melapor ke Polsek Kelapa Dua.

“Hasil olah TKP, tak ada bekas penganiayaan pada tubuh korban. Sedangkan pada alat vitalnya mengeluarkan banyak cairan sperma. Korban murni gantung diri. Untuk penyebabnya masih kita selidiki,” jelasnya.

Jenazah korban Selasa sore sudah dibawa ke RSUD Tangerang untuk dilakukan visum. Dari lokasi, polisi juga turut mengamankan satu botol cairan pembersih dan gulungan tali nilon dari dalam tas korban.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...