Ini Bebegig Sawah Dishubkominfo Pandeglang untuk Festival Besok

Date:

 

Banten Hits – Festival Tanjung Lesung, di Kabupaten Pandeglang akan kembali digelar mulai 18-20 November 2016. Dari sekian banyak kegiatan pariwisata yang menarik di Festival Tanjung Lesung 2016, festival bebegig (orang-orangan) sawah dengan peserta 1.500 orang akan mencetak rekor Museum Rekor Indonesia (MURI).

Fesitival bebegig sawah tersebut, bisa diikuti oleh umum, pelajar, lembaga pemerintah maupun non lembaga pemerintah.

Menghadapi festival bebegig sawah, Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Pandeglang telah menyiapkan bebegig sawah yang akan diikutsertakan dalam lomba.

Saat Banten Hits mengunjungi kantor Dishubkominfo di Jalan Lintas Timur AMD, Nomor 2, Pandeglang, bebegig sawah hasil kreasi yang Dishubkominfo sudah berdiri di pintu depan kantor Dishubkominfo.

Bebegig sawah yang akan ditampilkan Dishubkominfo Kabupaten Pandeglang adalah replika sepasang petugas dishub menggunakan rompi petugas lalu lintas angkutan jalan (LLAJ).

Festival bebegig sawah dengan mengusung tema bebas tersebut bisa diikuti seluruh masyarakat. Panitia telah menyiapkan hadiah bagi peserta yang berpartisipasi dalam festival tersebut.

Berikut Hadiah festival bebegig sawah dalam festival pesona bahari Tanjung Lesung 2016:

Untuk kategori umum  juara 1:  Rp 7, 5 juta,  juara II : Rp 5, 5 juta, juara III: Rp 3,5 juta.  Untuk kategori pelajar,  juara 1: Rp 3 Juta,  juara II: Rp 2,5 juta,  juara III : Rp 2 Juta. Sedangkan untuk kategori lembaga pemerintah dan non pemerintah, juara I: Rp 3 juta, juara II: Rp 2,5 juta dan juara III: Rp 2 juta.(Rus)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Bumi Tirtayasa, Tempat Healing Teranyar yang Bikin Segala Penat Ambyar..

Berita Serang - Namanya Bumi Tirtayasa. Memasuki kawasan ini...

Mau Liburan ke Wisata Pantai di Lebak? Balawista Bakal Jamin Keamanan dan Keselamatan Wisatawan

Berita Lebak- Kunjungan wisatawan ke destinasi wisata pantai di...

Sssttt….’Hidden Gem’ di Pelosok Lebak Dipamerkan di Cilograng Festival 10-26 November 2022

Lebak - Pemerintah Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak menggelar Cilograng...