Hari Amal Bakti, Pegawai Kemenag Lebak Diminta Tingkatkan Etos Kerja

Date:

Banten Hits – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Lebak, Encep Saprudin Muhyi meminta agar para Aparatur Sipil Negara (ASN) meningkatkan etos kerja, sebagai upaya memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

 

“Etos kerja wajib ditingkatkan. Dan lebih dekat melayani umat. Bukan hanya umat Islam saja, tapi seluruh masyarakat,” kata Encep saat memperingati Hari Amal Bakti (HAB) 71, di Kantor Kemenag Lebak, Selasa (3/1/2017).

Encep mengingatkan, diusia yang sudah semakin tua. Seluruh pegawai seyogianya semakin matang dan tak lelah berjuang guna kepentingan masyarakat.

“Usia 71 sudah sepuh (tua-red). Harus lebih matang menjadi pegawai yang punya inovatif dan berintegritas,” pesannya.

Terkait dengan peringatan HAB tahun ini, Encep mengaku berbeda. Jika pada tahun sebelumnya peringatan hanya dilakukan di tingkat kabupaten, tahun ini dilaksanakan di setiap zona dengan target, Kemenag Lebak kembali meraih WTP.

“Ide dan gagasan setiap zona kemudian dikumupulkan lalu dilakukan beberapa kegiatan,” imbuhnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...

Angka Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Menurun, Pelanggaran ETLE Meningkat

Berita Jakarta - Angka kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024...